Hati-Hati, Pengguna Chip Dragon pada Android Berpotensi Diretas!

- 11 Agustus 2020, 22:31 WIB
Pengguna Chip Snap Dragon berpotensi diretas
Pengguna Chip Snap Dragon berpotensi diretas /Markusspiske

 


Lingkar Kediri - Chip Snapdragon dilaporkan mempunyai beberapa celah keamanan yang berpotensi pada masalah serius pada perangkat Android yang menggunakan.

Namun ,tim peneliti merahasiakan detail dari kelemahan tersebut untuk mencegah penggunaan yang berbahaya dari kerentanan.

Dikutip Lingkar Kediri dari Android Authority, peneliti keamanan Check Point mengatakan telah menemukan lebih dari 400 kerentanan kode, yang dijuluki 'Achilles' dalam prosesor sinyal digital (DSP) dari chip Qualcomm Snapdragon.

Baca Juga: Ada Penembakan di Luar Gedung Putih, Donald Trump Langsung Dikawal Agen Rahasia

Check Point mengatakan bahwa penyerang dapat merekam panggilan tanpa diketahui, mencuri data, membuat perangkat eror, dan bahkan menginstal malware permanen.

Dengan menggunakan 'teknologi pengujian fuzz' dan beberapa metode untuk mengidentifikasi kelemahan dalam DSP dilakukan oleh peneliti.

Solusi dari masalah ini masih sedang dalam proses. Juru bicara Qualcomm juga mengakui kekurangan dan berbagi detail dengan mereknya sementara itu juga memberikan perbaikan yang tepat.

Vendor perangkat tidak bisa begitu saja memperbaikinya karena pembuat chip (dalam hal ini Qualcomm) harus mengatasi masalah tersebut terlebih dahulu.

Halaman:

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Android Authority


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x