Pilpres AS: Joe Biden Menang, Ini Janjinya Kepada Umat Islam Amerika

- 8 November 2020, 03:01 WIB
Joe Biden terpilih sebagai presiden Amerika Serikat
Joe Biden terpilih sebagai presiden Amerika Serikat /Instagram / Joe Biden/

LINGKAR KEDIRI – Joe Biden memastikan diri menang dalam perebutan kursi Presiden Amerika dalam Pilpres Amerika Serikat 2020. 

Negara bagian Pensylvania menjadi penentu kemenagannya melawan petahana, Donald Trump. 

Data yang dirilis The Guardian secara live pada Sabtu, 7 November 2020. Menyebutkan bahwa Biden telah mendapatkan 284 suara elektoral, pasca merebut 20 suara elektoral Pensylvania. 

Baca Juga: Sinopsis Film No Escape di Bioskop Trans TV

Meskipun penghitungan suara belum selesai keseluruhan, hasil 284 suara elektoral yang diperoleh Biden sudah memenuhi bahkan melebihi dari syarat 270 suara elektoral untuk memenangkan Pilpres AS.

Sebelumnya, telah beredar video di Youtube yang memperlihatkan Biden mengucapkan janji bahwa ia akan memperlakukan Islam sebagaimana mestinya.

“Saya berjanji kepada anda sebagai presiden, Islam akan diperlakukan sebagaimana mestinya, seperti keyakinan agama besar lainnya. Saya sungguh-sungguh bersungguh-sungguh,” kata Biden seperti dilansir Lingkar Kediri dari RRI pada Jumat, 6 November 2020.

Baca Juga: Johnny Depp Keluar dari Waralaba ‘Fantastic Beasts’, Berikut Pernyataannya!

Tak hanya itu, dalam video yang beredar tersebut, Biden juga mengutip hadits Nabi Muhammad SAW.

“Hadits Nabi Muhammad memerintahkan siapapun diantara kamu melihat kesalahan biarkan dia mengubah dengan tangannya, jika tidak mampu maka dengan lidahnya, jika dia tidak mampu maka dengan hatinya,” kata Biden.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x