Kios dan Rumah Warga Ambles, TNI, Warga, dan BPBD Ramai Bergotong-royong

- 8 Februari 2023, 18:00 WIB
Rumah ambles di Kediri
Rumah ambles di Kediri /Lingkar Kediri /

LINGKAR KEDIR - Hujan deras membuat aliran sungai meluap, akibatnya tiga toko dan satu rumah amblas.

Peristiwa itu terjadi di Desa Gedangsewu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur pada Selasa Malam, 7 Februari 2023.

Tak hanya rumah ambles, aliran air itu juga menggerus bagian bawah jalan raya yang mengakibatkan aspal menggantung sepanjang dua meter.

Baca Juga: Otak dalam Bahaya, Ini 7 Gejala Awal Penyakit Meningitis, Sakit Kepala Jadi Salah Satu Tandanya

Kris Cahyono, salah satu warga yang rumahnya amblas mengatakan, saat itu hujan deras dan drainase yang berada didepan rumahnya tersumbat.

Hal itu membuat air meluap ke jalan, dan menggerus tanah dan pondasi yang menyebabkan rumahnya amblas.

"Hujan sangat deras, sementara selokannya tersumbat sehingga air meluber ke jalan, dan menggerus tanah, sampai ke pondasinya, bahkan air setinggi 50 cm juga masuk kerumah, dan untuk membuang air tersebut harus disedot, bahkan pakain dagangan yang mau saya jual saat lebaran pun turut hanyut" katanya menjelaskan.

Baca Juga: Bunda Corla Jatuh Sakit, Ini Pesan Bunda Corla Sebelum Berangkat ke Jerman

Kini, warga bersama dengan petugas gabungan TNI, Polri dan BPBD membersihkan puing-pung kios yang hampir roboh dan barang-barang yang masih bisa diselamatkan.***

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x