Tumbuh Klaster Baru, 127 Santri di Banyumas Positif Covid-19

- 24 September 2020, 20:53 WIB
127 santri positif Covid-19 di Banyumas /Pixabay.com
127 santri positif Covid-19 di Banyumas /Pixabay.com /Pixabay.com

LINGKAR KEDIRI- Muncul klaster baru Covid-19 di pondok pesantren (Ponpes) di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Sebanyak 127 santri yang positif Covid-19 kini menjalani karantina di Balai Diklat Baturaden.

Sementara santri yang negatif dipulangkan. Sebanyak 89 santri lainnya hasil tes belum keluar pihaknya masih menunggu hasil dari laboratorium.

Baca Juga: Jangan Kecewa, Ternyata Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 Hanya Diundur

Jumlah santri di Ponpes totalnya ada 588 orang, santri yang belum dilakukan swab masih 296 orang.

Dalam waktu dekat ini juga akan menjalani swab tenggorokan untuk memastikan kondisi kesehatan mereka.

"Hasil swab terhadap 292 orang santri sudah keluar hasilnya 203, 127 diantaranya positif Covid-19, sedangkan 76 santri hasilnya negatif.Sementara 89 santri lainnya, masih menunggu hasil dari laboratorium," kata Husein, Kamis 24 September 2020 pada pikiran-rakyat.com.

Baca Juga: Sekuel Among Us Batal, InnerSloth Janjikan Hal Lain

Swab massal terhadap para santri di Ponpes Watumas setelah hasil PCR ditemukan 10 santri terkonfirmasi positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Ajeng Eka Illahianty

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x