Risma Himbau Warga Surabaya Tidak ke TPS pada Pilkada 2020, Benarkah Demikian? Segera Cek Faktanya

2 Desember 2020, 16:18 WIB
Walikota Surabya Risma /Humas Pemkot Surabaya

LINGKAR KEDIRI - Baru-baru ini beredar sebuah unggahan yang menyebut Walikota Surabaya, Tri Rismaharini menghimbau warga Surabaya untuk tidak ke TPS pada Pilkada 2020. Namun, benarkah unggahan informasi tersebut.

Unggahan itu mengklaim, Surabaya kembali masuk dalam zona hitam penyebaran Covid-19, informasi ini beredar luas di Facebook pada 26 November 2020.

Dalam postingan yang tersebar itu, juga menyertakan tautan yang memuat artikel yang berjudul “Risma Imbau Warganya Tak Datang ke TPS Pencoblosan 9 Desember”.

Baca Juga: Gratis Token Listrik PLN Desember 2020: Login www.pln.co.id atau Chat WA 08122123123

Seperti yang telah ditetapkan bahwa, pada 9 Desember 2020 adalah hari Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020, termasuk Surabaya.

Dikutip oleh Lingkar Kediri dari ANTARA, Berikut adalah isi dalam unggahan di Facebook yang beredar luas tentang klaim Risma yang menghimbau warga Surabaya untuk tidak ke TPS pada Pilkada 2020 dan Surabaya yang masuk zona hitam:

“Sby masuk zona merah atau hitam lagi, RS RKZ ICU Covid juga sudah full. Kita semua harus lebih berhati-hati lagi, Berita hari ini RSLK indrapura pasien Covid naik 400 persen. RSHU (Husada Utama) juga naik 50 persen. Kita tidak boleh lengah. Tingkatkan Waspada rek! Ruang isolasi RSD Dr. Soetomo full penderita COVID barusan di radio SS. Ivoox di BaBe: Risma Imbau Warganya Tak Datang ke TPS Pencoblosan 9 Desember Klik untuk baca artikel,”

Baca Juga: BMKG: Prakiraan Cuaca Jawa Timur 2 Desember 2020, Beberapa Daerah Berpotensi Hujan Petir

Tetapi apakah benar, bahwa Risma memberi saran bagi warga Surabaya untuk tidak ke TPS pada 9 Desember 2020 mendatang?

Dilansir dari ANTARA, Berdasarkan penelusuran, diperoleh fakta konten “Risma Imbau Warganya Tak Datang ke TPS Pencoblosan 9 Desember” adalah hasil suntingan.

Artikel asli yang memuat berita tersebut berjudul “Risma Imbau Warganya Datang ke TPS pada Pencoblosan 9 Desember” yang dipublikasikan Ivoox.id 24 November 2020. Antara Judul dan isi beritanya juga sesuai.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini, 2 Desember 2020: Ada yang Memusuhi Anda, Taurus

Berikut ini adalah kutipan isi berita milik Ivoox.id

“Warga di Ibu Kota Provinsi Jawa Timur diimbau menggunakan hak pilihnya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Demikiian imbauan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Surabaya, Selasa (24/11)

Dia mengatakan pemilih tidak perlu khawatir adanya penularan Covid-19, sebab di Tempat Pemungutan Surara (TPS) dipastikan akan memperketat protokol kesehatan (prokes)”.

Baca Juga: Ada Sinetron Ikatan Cinta, Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini 2 Desember 2020

Jadi, dapat diambil kesimpulan bahwa klaim yang menyebut Surabaya kembali lagi menjadi zona hitam adalah informasi yang tidak benar atau hoaks.

Diketahui bahwa, Surabaya saat ini masih masuk ke dalam zona jingga, dan tidak masuk kriteria zona hitam pada warna Peta Resiko COVID-19, sesuai dengan yang dituliskan Kominfo.***

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler