Cek Fakta: Presiden Jokowi Resmi Perpanjang PPKM hingga Akhir Tahun 2021, Begini Faktanya

22 Agustus 2021, 08:19 WIB
Cek Fakta: Jokowi Resmi Perpanjang PPKM hingga Akhir Tahun 2021, Begini Faktanya /Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO

LINGKAR KEDIRI – Beredar kabar bahwa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga akhir tahun 2021 ini.

Perpanjangan PPKM itu dikabarkan telah diresmikan oleh presiden Joko Widodo (Jokowi)

Kabar informasi tersebut viral setelah diunggah oleh kanal Youtube Berita Rakyat yang diunggah pada 14 Agustus 2021

Baca Juga: Cek Fakta: Presiden Jokowi Resmi Tinggalkan PDIP dan Bergabung ke Partai Golkar? Begini Faktanya

Unggahan vidio tersebut diberi judul “NEWS HARI INI ¬ VIRAL.!! VIDEO JOKOWI PERPANJANG PPKM SAMPAI AKHIR 2021”.

Informasi tersebut viral setelah ditonton sebanyak lebih dari 69.000 kali dan disukai lebih dari 661 kali

Pada vidio tersebut terlihat tumbnail vidio yang memperlihatkan Presiden Jokowi sedang menunjukan selembar kertas, dan terlihat juga sekerumpulan masa demo yang membawa poster bertuliskan ‘TOLAK PPKM’

Baca Juga: Cek Fakta: Ribuan Kader PDIP Turun Gunung Dukung Ganjar Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024, Begini Faktanya

Adapun narasi yang ditulis dalam vidio tersebut, berikut narasinya:

“VIRAL.!!

JOKOWI PERPANJANG PPKM SAMPAI AKHIR 2021

PEMIMPIN DZOLIM INGIN MENINDAS RAKYATNYA

FAKTA INI SANGAT MENGEJUTKAN”. Tulis narasi pada vidio tersebut

Baca Juga: Adipati Dolken Pamer Foto Istri, Netizen: Jadiin Koleksi Pribadi Aja

Sontak vidio unggahan yang mengabarkan PPKM resmi diperoanjang oleh presiden Jokowi tersebut adalah tidak benar atau hoaks

Faktanya, tidak ada informasi resmi dari pemerintah maupun dari Lembaga-lembaga pendukung

Faktanya, dalam vidio yang berdurasi 11 menita 38 detik tersebut juga tidak ada satupun informasi maupun narasi seperti apa yang ditulis pada judul dan narasi tersebut

Berdasarkan penjelasan diatas, kabar yang menginformasikan bahwa PPKM resmi diperpanjang oleh presiden Jokowi tidak lah benar atau kabar tersebut hoaks.

Artikel ini sudah pernah tayang di seputartangsel.pikiran-rakyat.com dengan judul "Presiden Jokowi Perpanjang PPKM hingga Akhir Tahun 2021? Cek Faktanya”.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Seputar Tangsel

Tags

Terkini

Terpopuler