Memutuskan Childfree, Inilah Prestasi YouTuber Gita Savitri dan Suami

21 Agustus 2021, 10:53 WIB
Childfree dan Sekelumit Sejarahnya, Ramai Dibahas Pasca Keputusan Gita Savitri /Instagram @gitasav /

LINGKAR KEDIRI- YouTuber dan Influencer, Gita Savitri Devi dan suaminya, musisi Paulus Andrean Partohap memilih untuk Childfree.

Keputusan kedua pasangan tersebut ramai diperbincangkan masyarakat Indonesia yang belum akrab dengan konsep childfree.

Childfree adalah metuskan tidak memiliki keturunan dalam suatu hubungan rumahtangga.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 21 Agustus 2021: Dewa Marah Besar Melihat Nana Dipeluk Fajar

Dalam Islam menikah memiliki tujuan untuk mendatangkan sakinah, mawadah dan rahmah.

Sumber untuk mencapai sakinah mawadah dan rahmah bermacam-macam, tidak sama disetiap pasangan.

Memiliki anak mungkin membawa maslahat bagi satu pasangan, tapi tidak memungkinkan bagi pasangan lain.

Setiap orang, baik wanita ataupun laki-laki berhak untuk memutuskan apa yang akan dijalaninya dalam hidup, termasuk menjalani peran sebagi orangtua.

Baca Juga: Chelsea VS Arsenal, Big Match Liga Inggris Pekan Ini

Menjadi orangtua adalah tanggungjawab seumur hidup. Bukan pekerjaan yang mudah.

Gita dan Paul, sapaan akrab pasangan yang kini tinggal di Hamburg, Jerman itu, sering mengunggah keharmonisan di akun Instagram masing-masing.

Berikut prestasi yang telah mereka capai :

  1. Mengeluarkan Single Lagu yang dinyanyikan oleh mereka Gita dan Paul

Single berjudul 'Seandainya' merupakan ciptaan dan aransemen mereka berdua.

Lagu ini dapat didengarkan di layanan streaming seperti Spotify, Itunes, YouTube.

Baca Juga: Mas Kawin Rizky Billar dan Lesty Jadi Perbincangan, Netizen: Wajar Sih Anak Gadis

  1. Buku Gita berjudul 'Rentang Kisah' diangkat menjadi film

Rentang Kisah diterbitkan tahun 2017 dan diadaptasi menjadi film tahun 2020 dengan judul yang sama.

Buku dan filmnya menceritakan kehidupan Gita, alasan kuliah di Jerman, dan pertemuannya dengan suaminya.

  1. Gita dan Paul berkuliah di universitas ternama di Jerman

Gita telah menyelesaikan kuliahnya di Free University of Berlin. Universitas keempat terbesar di Berlin.

Baca Juga: Ustadz Yahya Waloni Geram Dikabarkan Meninggal Dunia: Penyebar Fitnah Keji, Saya Tantang untuk Bertemu

Sedangkan Paul menempuh pendidikan dokter di salah satu universitas di Hamburg, Jerman.

  1. Gita Savitri menjadi perwakilan YouTuber Indonesia ke acara YouTube Creator for Change di London, Inggris.

Gita Savitri sering mengupload berbagai macam konten mulai dari traveling, makeup dan konten edukasi.

  1. Gita pernah menjadi presenter di sebuah acara di Net Tv.

Masih banyak prestasi yang mereka berdua capai yang banyak menginspirasi follower dan subscriber di media sosial keduanya.

Banyak konten edukasi dan membahas isu-isu menarik di kanal YouTube Gita Savitri.***

 

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler