Daftar Film Zombie yang Memiliki Penonton Terbanyak, Rekomended untuk Ditonton

10 Februari 2023, 08:20 WIB
Film zombie yang berhasil memiliki penonton banyak, Train to Busan salah satunya /Instagram @traintobusanmovie

LINGKAR KEDIRI – Film zombie merupakan  dengan genre horror yang bernuansa sangat menegangkan dan mencekam, hal ini yang menjadi daya tarik sehingga film ini sukses dan mendapat banyak keuntungan.

Film zombie ini banyak ditayangkan di berbagai situs film salah satunya netflik, yang menggambarkan makhluk mengerikan yang mengacaukan dunia. 

Zombie merupakan sebuah virus yang bisa merusak otak manusia sehingga terjadi kerusakan dimana-mana.

Baca Juga: Memahami Mitigasi Bencana Vulkanik Sejak Dini, Ini Studi Kasus Erupsi Gunung Vesuvius di Italia 

Manusia yang terpapar virus zombie lewat gigitan akan mati dan bangkit menjadi seorang zombie yang akan memusnahkan suatu wilayah.

Berikut Film Zombie yang berhasil mendapat banyak keuntungan : 

28 Days Later

Film zombie yang disutradarai oleh Danny Boyle dengan judul 28 days later sukses mendapat keuntungan mancapai 10 kali lipat dari biaya produksi.

Biaya produksi film ini hanya menelan sebesar USD 8 juta dan meraih keuntungan sebanyak USD 82,7 juta.

 Baca Juga: Apa Itu Hipoglikemia? Meneteksi dan Cara Mengatasi Kadar Gula Rendah pada Tubuh

Train to Busan

Film yang tayang ditahun 2016 langsung booming pada masanya yang tembus sampai 10 juta penonton.

Film Train To Busan berhasil mendapatkan keuntungan sebesar USD 98 Juta Sebelas kali lipat dari biaya produksinya yaitu hanya berkisar USD 8.5 Juta.

Night Of Living Dead

Film zombie yang cukup bersejarah ini dirilis pada tahun 1968 di Amerika Serikat yang menjadi pelopor film zombie dunia.

Film ini hanya menelan biaya sebesar USD 114 ribu, dan mampu mendapatkan keuntungan sebesar USD 30 Juta.

Baca Juga: Pengalaman Mistis di Kota Saranjana, Benarkah Tempat Hunian Jin dan Teknologi Super Canggih?

Zombieland

Film dengan balutan komedi yang dirilis pada tahun 2016.

Film ini berhasil meraih pendapatan sebsar USD 102 juta dengan biaya produksi USD 23 Juta saja.

Dawn of the dead

Film Dawn of the dead  sukses meraih pendapatan sebanyak 102 juta dollar dengan biaya produksi sebesar 26 juta dollar.***

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler