Sinopsis Sinetron Bidadari Surgamu 18 Juni 2023, Mama Lauza Mengaku Sebagai Ibu Kandung Sakinah?

18 Juni 2023, 09:45 WIB
Sinopsis Sinetron Bidadari Surgamu 18 Juni 2023, Mama Lauza Mengaku Sebagai Ibu Kandung Sakinah? /

LINGKAR KEDIRI – Sinopsis sinetron Bidadari Surgamu yang akan tayang pada 18 Juni 2023 pukul 18.10 WIB di SCTV.

Sinetron Bidadari Surgamu diperankan oleh Salshabilla Adriani sebagai Sakinah tinggal bersama orang tua angkat yakni pasangan Haidar (Yuzar Nazaros) dan Hamidah (Karlina Inawati). Hingga pada akhirnya, Sakinah bertemu dengan Denis.

Meskipun demikian, Namira sangat mengagumi sosok Denis. Namun tak disangka Denis merasa terganggu dengan tingkah Namira tersebut.

Cerita terus bergulir hingga Sakinah dan Denis terjebak dalam situasi sulit yang mengharuskan mereka untuk menikah.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Bidadari Surgamu 18 Juni 2023, Kegalauan Andrew Ditinggal Namira?

Awalnya Denis sama sekali tak mencintai Sakinah, namun berjalannya waktu rasa cinta itu tumbuh di antara Denis dan Sakinah.

Pada episode sebelumnya, Polisi mendatangi rumah pak Mario untuk meminta keterangan tentang Namira.

Polisi pun awalnya menduga jika sosok yang telah mendorong Namira hingga jatuh ke sungai adalah laki-laki yang dicintai oleh Namira.

Angel dan Sakinah takut jika nantinya Denis dijadikan tersangka sebagai orang yang telah mencelakai Namira.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Bidadari Surgamu 17 Juni 2023, Misteri Celakanya Namira, Denis Jadi Tersangka?

Namun, pada akhirnya mama Lauza terang-terangan mengakui semua kesalahannya yang telah mendorong Namira ke sungai.

Pada episode selanjutnya, Sakinah dan Denis akan menjenguk mama Lauza karena khawatir dengan kondisi mama Lauza.

Selain itu, Denis dan Sakinah akan menanyakan alasan mama Lauza mendorong Namira ke sungai.

Akankah nantinya mama Lauza mengaku jika ia adalah ibu kandung Sakinah?

Bagaimana cerita selanjutnya sinetron Bidadari Surgamu nantinya? Jangan lupa saksikan Sinetron Bidadari Surgamu di SCTV.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler