Video Ajakan Perusakan Ka'bah, Fortnite Bantah Telah Nodai Rumah Suci Umat Islam

- 8 Juli 2021, 12:37 WIB
Tanggapi Beredarnya Ikon Ka’bah dalam Game Fortnite, Kominfo dan Polri Lakukan Penyelidikan
Tanggapi Beredarnya Ikon Ka’bah dalam Game Fortnite, Kominfo dan Polri Lakukan Penyelidikan /youtube.com/DIGIRAMBO RAMBO

LINGKAR KEDIRI - Baru-baru ini beredar sebuah video pengerusakan Ka'bah, setelah di telusuri video tersebut merupakan bagian dari sebuah game daring Fortnite.

Hal tersebut membuat beberapa warganet geram dengan beredarnya video tersebut, hal ini menarik perhatian Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Sandiaga Uno sebagau Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) menegaskan bahwa dirinya sedang mempertimbangkan beberapa hal untuk melakukan pemblokiran pada game tersebut.

Baca Juga: Ngeri! Inilah Sosok Presiden Indonesia yang Diikuti Soekarno dan Tokoh Islam Lainnya, Siapakah Selanjutnya?

"Lima kali sehari minimal kita menghadap Kabah (Shalat)... Dan di game ini saya diberitahu bahwa ada Ikon yang dinilai mirip Kabah yang harus dihancurkan untuk mendapatkan senjata baru dan naik ke level berikutnya," ujar Sandiaga Uno.

Hal yang sama pun di ungkap oleh pihak Kementerian Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Menteri Kominfo Johnny G Plate mengatakan pihaknya akan melakukan pengkajian konten video dalam game daring Fortnite yang memuat ikon mirip Kabah tersebut.

"Merespon beredarnya video dalam game daring Fortnite yang memuat ikon yang dinilai mirip Kabah, Kementerian Kominfo telah mengkaji konten yang dimaksud," ujar Johnny.

Baca Juga: Sedih Melihat Nasib Bangsa Indonesia, Indigo Sampaikan Pesan Soekarno: Kutukan Akan Menghampiri Kalian

Johnny mengatakan, berdasarkan hasil penelusuran, konten tersebut memang benar telah dipublikasikan di sebuah kanal Youtube.

Menanggapi berita tersebut, pihak Fortnite membantah dan memberikan klarifikasi bahwa game tersebut sama sekali tidak ada unsur ajakan merusak Ka'bah.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Pedoman Tangerang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x