Weton yang Memiliki Sifat Pemimpin Tangguh dan Akan Mendapatkan Keberuntungan Besar di Tahun 2022

- 4 September 2022, 09:15 WIB
Weton yang akan kaya raya dan beruntung besar di 2022
Weton yang akan kaya raya dan beruntung besar di 2022 /Pixabay/mohamed_hassan/

LINGKAR KEDIRI - Ada beberapa weton yang tercatat sebagai hitungan yang akan mendapatakan keberuntungan.

Beberapa orang yang memiliki weton ini harus bersyukur, sebab ia telah dikaruniai kebaikan.

Namun, beberapa weton yang dihitung memiliki nasib baik harus diimbangi dengan perilaku dan usaha yang baik.

Baca Juga: Nonton Big Mouth Sub Indo Episode 12, Simak Link dan Spoiler Ini, Go Mi Ho Dalam Bahaya

Sebab, walaupun Anda masuk dalam weton yang beruntung tetapi Anda tidak berperilaku baik dan melakukan usaha yang baik semua itu akan percuma.

Berikut rangkuman weton yang memiliki perhitungan baik di tahun 2022 sebagaimana dikutip dari kanal Nusantarago.

1. Minggu Pahing

Weton pertama yaitu Minggu Pahing, Weton Minggu Pahing memiliki total neptu 14 yang terdiri dari minggu 5 dan pahing 9.

Weton ini menjadi sangat unik berada dibawah naungan watak lakuning rembulan di dalam melakukan sesuatu hal.

Weton Minggu Pahing mampu untuk mencapai atau meraih titik tertinggi sebagai pemimpin yang tangguh.

Dikarenakan kecerdasan yang dimilikinya pada umumnya mereka yang terlahir dengan weton minggu pahing ini akan menilai uang sebagai harta yang sangat berharga.

Alih-alih hidup boros, weton minggu pahing lebih menyukai hidup dalam kesederhanaan dan berhemat dengan perhitungan yang ekonomis.

Baca Juga: Pembahasan Ringkas Penyebab Pecahnya Pemberontakan G30S PKI, Tujuannya Tidak untuk Menggulingkan Soekarno?

Bahkan weton minggu pahing ini akan mampu untuk membedakan antara keinginan serta kebutuhan mana yang harus diprioritaskan.

Dari kecerdasannya dalam mengatur keuangan, maka tidak mengherankan apabila weton minggu pahing ini dijuluki sebagai weton yang sangat pelit.

Sebagai penyeimbang diri, weton minggu pahing ini juga memiliki watak buruk yakni terlalu percaya.

Entah terlalu percaya kepada diri sendiri maupun percaya kepada orang lain.

Dalam karirnya, weton minggu pahing akan sangat cocok bila bekerja pada bidang yang berhubungan dengan teknologi dan kecerdasan otak contohnya saja seperti guru, dosen Manager, peneliti, IT support, data scientis arsitek jaringan komputer, web developer ataupun pekerjaan lainnya yang membutuhkan kecerdasan dan teknologi.

Pekerjaan ini adalah merupakan jenis pekerjaannya akan cepat mengantarkannya kepada kekayaan.

Dan weton ini pun kelak akan membuat derajatnya menjadi naik dengan cepat.

Baca Juga: Inilah Reaksi Mbappe Saat Mathias Bocorkan Rahasia Paul Pogba Disebut Telah Mengutuknya

2. Senin Legi

Weton selanjutnya yaitu Senin Legi, weton yang satu ini memiliki total neptu yang berjumlah 9 neptu tersebut didapatkan dari penjumlahan neptu hari senin 4 dan neptu legi 5.

Watak dari weton senin legi ini yakni ceria pandai dan sering membuat orang lain bahagia.

Hal inilah yang membuat weton senin legi memiliki gambaran watak sebagai watak lakuning angin atau dalam bahasa indonesia yang berarti wataknya seperti angin.

Sifatnya mudah bergaul membuat orang yang terlahir dengan weton Senin legi cocok dengan pekerjaan yang berhubungan dengan masyarakat ataupun dengan orang lain.

Beberapa diantaranya seperti PNS pedagang, hubungan masyarakat, karyawan dan pemimpin ataupun pengusaha.

Baca Juga: Pembahasan Ringkas Penyebab Pecahnya Pemberontakan G30S PKI, Tujuannya Tidak untuk Menggulingkan Soekarno?

Pekerjaan ini adalah jenis pekerjaan yang akan cepat menghantarkan kepada kekayaan dan akan cepat naik derajatnya seketika.

Itulah weton yang bakal naik derajat setinggi-tingginya, namun percayalah bahwa perhitungan yang paling mutlak adalah perhitungan dari Allah.

Maka seluruh yang terjadi di muka bumi ini sudah sepatutnya untuk kita sandarkan kepada Allah dan semua hal yang telah dipaparkan merupakan hasil dari tradisi para leluhur di tanah Jawa yang secara turun-temurun.

Sesungguhnya Allah yang mengetahui akan kebenaran dari segala sesuatu.***

 

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x