Suka Drama Korea? Ini 4 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton True Beauty, Yuk Simak!

- 22 November 2020, 16:38 WIB
Drama True Beauty yang banyak diminati penonton mengadaptasi dari Webtoon.*
Drama True Beauty yang banyak diminati penonton mengadaptasi dari Webtoon.* /Instagram/tvN drama

LINGKAR KEDIRI – Bagi anda penggemar film drama korea, "True Beauty" adalah salah satu serial drama korea yang paling dinanti di tahun ini.

True Beauty akan hadir sebanyak 16 episode dan mulai tayang pada 10 Desember 2020 di media streaming Viu.

Ada beberapa alasan yang mewajibkan Anda, terutama bagi penggemar drama korea untuk melihat film tersebut, sebagaimana rilis resmi dari laman Viu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini, 22 November 2020: Keberuntungan Berpihak Padamu, Taurus

Baca Juga: Benarkah Minum Air 8 Gelas Sehari Sudah Cukup? Berikut Aturan Idealnya

1. Adaptasi dari komik Webtoon

True Beauty adalah drama adaptasi komik Webtoon populer di Korea selatan ciptaan Kim Na Young yang dikenal dengan nama Yaongyi.

Film ini disutradarai oleh Kim Sang Hyub yang merupakan sutradara ternama yang lebih dulu dikenal lewat beragam drama korea populer lain, salah satunya "Extraordinary You" pada 2019.

Baca Juga: Terlalu Baik 6 Zodiak Ini Paling Empati, Salah Satunya Gemini Rela Korbankan Perasannya

2. Jalan Cerita Menarik

Dalam drama tersebut menceritakan kisah Lim Ju Kyeong yang diperankan oleh aktris Moon Ga Young.

Dia dikenal sebagai gadis cantik disekolah, berkat kemampuan rias yang ia pelajari melalui Youtube.

Namun dia sangat berhati-hati dalam riasannya dan tidak menginginkan orang lain yang tahu tentang wajah aslinya.

Baca Juga: Awas Bikin Melayang! 15 Kutipan Romantis dan Manis yang Disukai Wanita

Hingga suatu saat seorang pria ternama di sekolahnya, Lee Su Ho tak sengaja memergoki wajah asli Lim Ju Kyeong tanpa riasan.

Lee su Ho tidak hanya menjadi satu-satunya karakter pria yang dekat dengan Lim Ju Kyeong dalam film ini. Dia juga juga bersaing dengan pria ternama lainnya yang bernama Han Seo Jun.

Tidak hanya menyajikan drama cinta segitiga. True Beauty juga menyajikan sentuhan komedi.

Cerita cinta dalam drama ini akan diiringi dengan kisah pertemanan hingga pesan penting tentang penerimaan diri.

Baca Juga: Athalla Naufal Foto Bareng Selebgram Cantik Asal Bandung, Verrel Bramasta: Siapa Ini Dek?

3. Para pemeran yang sedang naik daun

Dalam drama ini menghadirkan sederet nama aktor dan aktris yang terkenal di dunia drakor seperti Moon Ga Young, Cha Eun Woo dan Hwang In Yeop.

Tak tertinggal, True Beauty juga menghadirkan sosok aktris ternama Park Yoo Na sebagai Kang Su Jin.

4. Proses Pemilihan Pemeran

Sempat terjadi perdebatan yang membara di media sosial tentang siapa yang paling pantas memegang peran dan karakter Lim Ju Kyeong, Lee Su Ho, Han Seo Jun.

Baca Juga: BMKG: Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Wilayah Jatim 21 November 2020, Kediri Turun Hujan Dan Petir

Sebelumnya banyak penggemar yang Berspekulasi model sekaligus rapper Korea Selatan Kwon Hyun Bin yang akan berperan sebagai Han Seo Jun.

Disitulah kemampuan akting Hwang In yeop pun sempat diragukan.

Setelah poster resmi True Beuty rilis, para penggemar mulai berubah pikiran saat mengetahui pemeran terpilih yang memiliki kemiripan karakter pada versi webtoon True Beauty.***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah