Apakah Bantuan Subsidi Kuota Internet Kemendikbud Berlanjut Pada 2021? Simak Jawabannya

- 23 Desember 2020, 14:02 WIB
Terkait pertanyaan apakah bantuan subsidi kuota internet dari Kemendikbud akan diberikan pada tahun 2021.
Terkait pertanyaan apakah bantuan subsidi kuota internet dari Kemendikbud akan diberikan pada tahun 2021. /Instagram/@Kemdikbud

LINGKAR KEDIRI – Banyak yang mempertanyakan apakah bantuan subsidi kuota internet yang disalurkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud) tetap diberikan pada tahun 2021 mendatang.

Pertanyaan tersebut mengingat ada indikasi pelajaran tatap muka yang akan mulai diberlakukan pada awal tahun depan.

Pasalnya, bantuan subsidi kuota internet dari Kemendikbud ditujukan untuk menunjang pembelajaran jarak jauh.

Baca Juga: Terkait Virus Covid-19 Jenis Baru yang Ditemukan, WHO: Virus Bermutasi Setiap Saat

Terkait hal tersebut, Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam acara ‘Outlook Perekonomian: Meraih Peluang Pemulihan Ekonomi di 2021’ pada Selasa (22/12/2020), mengatakan, pemerintah mengalokasikan anggaran pendidikan sebesar Rp550 triliun di tahun 2021.

Artinya, penyaluran bantuan subsidi kuota internet dari Kemendikbud akan tetap diberikan pada tahun 2021 mendatang.

"Pemerintah masih akan memberikan dukungan di sektor pendidikan dan biaya internet bagi murid, siswa, mahasiswa, dan guru," kata Sri Mulyani, sebagaimana dilansir Lingkar Kediri dari PMJ News.

Baca Juga: Gus Yaqut Sebut Inna Lillahi Saat Ditunjuk Sebagai Menteri Agama Oleh Jokowi, Ternyata Ini Alasannya

Baca Juga: Inilah Beberapa Tips Alami untuk Mencerahkan Warna Kulit Agar Terlihat Glowing, Anda Wajib Tau!

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Kemendikbud PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x