Cek Fakta: Ustadz Abdul Somad, Muhammad Kece dan Yahya Waloni Dipenjara dalam Satu Sel, Begini Faktanya

3 September 2021, 18:30 WIB
Beredar kabar yang menyebut Ustadz Abdul Somad (UAS), Muhammad Kece dan Yahya Waloni dipenjara dalam satu sel. /Instagram.com/ @ustadzabdulsimad_official

LINGKAR KEDIRI – Beredar kabar yang mengklaim bahwa saat ini Ustadz Abdul Somad (UAS), Muhammad Kece dan Yahya Waloni dipenjara dalam satu sel.

Belakangan ini memang Ustadz Abdul Somad seringkali dikabarkan tersandung kasus penistaan agama.

Kabar tentang Ustadz Abdul Somad yang dipenjara dalam satu sel bersama Muhammad Kece dan Yahya Waloni itu diunggah oleh akun Youtube Buku Harian.

Baca Juga: Dibalik Pernikahan Mewah Lesti Kejora dan Rizki Billar, Ternyata Mereka Masih Dililit Hutang

Kabar berupa video itu disertai dengan narasi judul sebagai berikut.

"Berita Terkini ~ Dijadikan Satu Sel ! Nasib M.kace, Yahya Waloni & UAS Jadi Begini"

Dalam thumbnail video terlihat foto Ustadz Abdul Somad, Yahya Waloni, dan Muhammad Kece berpakaian serba oranye sedang duduk di balik jeruji besi.

Adapula narasi yang disertakan dalam thumbnail video adalah sebagai berikut.

"MENYEDIHKAN

BERKUMPUL DISATU SEL

M KACE, YAHYA WALONI, & UAS JADI BEGINI"

Baca Juga: Bahaya 7 Makana Ini Adiktif Seperti Narkoba, Kamu Perlu Waspada!

Thumbnail video yang mengatakan bahwa Ustadz Abdul Somad dipenjara satu sel dengan Muhammad Kece dan Yahya Waloni. Tangkapan Layar YouTube Buku Harian

Lantas, benarlah kabar yang menyebuht Ustadz Abdul Somad (UAS), Muhammad Kece dan Yahya Waloni dipenjara dalam satu sel? Simak faktanya.

Berdasarkan hasil penelusuran, kabar yang mengatakan Ustadz Abdul Somad dipenjara dan berada di dalam satu sel yang sama dengan Muhammad Kece dan Yahya Waloni adalah tidak benar.

Faktanya, tidak ada informasi resmi dan valid terkait hal tersebut.

Baca Juga: Menggemparkan, Agama Aneh Ini Akan Menyebar di Dunia, Indonesia Menjadi Salah Satunya

Video tersebut hanya mengandung cuplikan wawancara Ustaz Abdul Somad yang mengatakan, ceramahnya terkait salib hanya disampaikan di hadapan jemaatnya.

Selain itu, ada juga cuplikan video Rudi S Kamri dan Denny Siregar.

Foto pada thumbnail video juga diketahui sebagai hasil editan atau suntingan.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kabar yang menyebut Ustadz Abdul Somad, Muhammad Kece dan Yahya Waloni dipenjara dalam satu sel adalah salah atau hoaks.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di seputartangsel.pikiran-rakyat.com dengan judul “Ustadz Abdul Somad Dipenjara, Satu Sel dengan Muhammad Kece dan Yahya Waloni? Cek Faktanya”.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Seputar Tangsel

Tags

Terkini

Terpopuler