Kalimantan Diisukan Lumpuh Total Akibat Diguncang Gempa Dahsyat 7 Kali? Cek Faktanya

- 18 September 2021, 17:30 WIB
ilustrasi Gempa Bumi
ilustrasi Gempa Bumi /Tumisu/Pexels

LINGKAR KEDIRI – Beredar kabar di Youtube yang mengklaim bahwa Pulau Kalimantan lumpuh total akibat diguncang gempa sebanyak tujuh kali.

Bahkan selain itu, kabar tersebut juga menyebutkan bahwa ada salah satu Kota di Kalimantan yang lumpuh akibat gempa tersebut.

Kabar berita tersebut disebar dan viral setelah diunggah oleh kanal Youtube bernama Mimbar Istana pada Jumat, 17 September 2021.

Baca Juga: Segera Hindari! Cemburu Buta Jadi Alasan Mengapa Cintamu Belum Dewasa, Berikut Alasannya

Dalam unggahan vidio di Youtube itu berjudul “Berita Viral ¬ MENCEKAM.,, 7 KALI GEMPA DAHSYAT RUNTUHKAN KALIMANTAN AKIBATNYA KOTA INI LUMPUH & PARAH”.

Terlihat dalam thumbnail vidio yang diunggah itu memperlihatkan potret yang menunjukan keadaan runtuhan yang nampak setelah diguncang gempa

Bahkan, terdapat narasi thumbnail tertulis, berikut narasinya:

“KALIMANTAN BERDVK4

7 KALI GEMPA KUAT MENIMBULKAN KERUSAKAN PARAH”. Tulis narasi tersebut.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Kabar Besuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x