Cek Fakta: Luhut Sebut Jokowi Sudah Hafal 40 Juz Al-Quran sejak Usia 10 Tahun, Begini Faktanya

- 25 September 2021, 16:15 WIB
Cek Fakta, Luhut Binsar Pandjaitan sebut Jokowi Hafal 40 Juz Al-Quran Sejak Usia 10 Tahun
Cek Fakta, Luhut Binsar Pandjaitan sebut Jokowi Hafal 40 Juz Al-Quran Sejak Usia 10 Tahun /Instagram/@luhut.pandjaitan

Baca Juga: Cek Fakta: Warna Darah Orang yang Divaksin Covid-19 Berbeda dan Tidak Aman untuk Donor Darah? Begini Faktanya

Hingga pada artikel ini terbit, cuitan dari akun Kimberley itu mendapat 109 kali Retweet, 15 Kutip Tweet, dan disukai sebanyak 312 kali.

Lantas apakah benar Luhut mengatakan bahwa Jokowi sudah hafal Al-Quran 40 juz, seperti pada keterangan tangkap layar itu?

Simak faktanya berdasarkan hasil penelusuran Lingkar Kediri sebagaimana dikutip dari turnbackhoax.id pada 25 September 2021.

Baca Juga: Indonesia Siap Menjadi Negara Maju, Beberapa Negara ini Justru Merasa Terancam

Diketahui, foto Luhut Pandjaitan dalam tangkap layar itu pernah dimuat di portal berita lain, dengan judul “Jokowi Pilih Ma’ruf itu Blessing untuk Ekonomi RI” yang tayang pada 14 Agustus 2018.

Sementara di dalam Al-Quran juga jelas terdapat 30 juz, bukan 40 juz seperti yang dikatakan dalam gambar di tangkap tayar tersebut.

Ternyata, isu miring serupa pernah dibahas dua kali oleh Turn Back Hoax pada 31 Agustus 2020 dan 8 April 2020 dan dapat dipastikan bahwa keterangan tersebut salah.

Baca Juga: Lesty Kejora dan Rizky Billar Lakukan 2 Kali Akad Nikah, Begini Hukumnya Menurut Buya Yahya

Maka dapat disimpulkan bahwa ucapan Luhut yang mengatakan Jokowi sudah hafal 40 Juz di usia 10 tahun adalah tidak benar alias hoaks.***

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: turnbackhoax.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah