Dewi Perssik Adu Argumen dengan Netizen, Ia Ingatkan Sesama Murid Tak Boleh Berikan Raport

27 Januari 2021, 21:49 WIB
Dewi Perssik. /Instagram/@dewiperssikreal

LINGKAR KEDIRI - Dewi Perssik alias Depe belakangan ini menjadi sorotan warganet. Hal tersebut lantaran komentarnya di Instagram yang mengaku tidak percaya kepada hadist.

Usaui terjado perdebatan panjang dengan netizen, ia pun akhirnya memberikan klarifikasi terhadap ungkapan yang tak percaya dengan hadist.

Dalam klarifikassinya, ia menilai hal tersebut hanya salah paham antara dirinya dan warganet.

Baca Juga: Rahasia Cepat Kaya Dengan Baca Ini, Lakukan 1 Kali Sebelum Tidur

Baca Juga: Rahasia Cepat Kaya Dengan Baca Ini, Lakukan 1 Kali Sebelum Tidur

Seperti diketahui, awalnya seorang warganet memberikan nasehat kepadanya lantaran diduga melupakan dan menyinggung suaminya.

"Ini sebenarnya salah paham, makanya si pemberi nasehat itu harus tau konteks atau caption itu ditujukan untuk siapa. Saya enggak ada menyinggung suami bla bla, jelas-jelas saya bilang yang "Bukan Siapa-Siapa", nah cukup kan. Nahhh salah paham ini, jadilah perdebatan berjilid-jilid," kata Dewi seperti dikutip dari akun Instagram miliknya pada Rabu, 2 Januari 2021.

Dia pun meminta warganet untuk bersikap layaknya orang beragama yakni tidak menghakimi orang lain dan memberikan saran pada tempatnya.

Baca Juga: Big Match Totenham Hotspur vs Liverpool di Liga Premier Inggris: Pembuktian Salah Untuk Liverpool

"Masih banyak cara menasehati orang lain itu dengan sopan tanpa mengabaikan adab atau tata krama, walau nasehat itu sangat halus atau dengan dalil mengingatkan. Semoga kita golongan orang yang beradab biar enggak salah sambung, Amin," katanya.

Salah seorang warganet pun juga mengingatkan Dewi Perssik bahwa surga wanita itu ada disuaminya.

"Maaf punten mbak Dewi, bukan menggurui tapi mengingatkan surganya wanita yang sudah menikah ada di suami dan orang tuamu. Seburuk-buruknya apapun suami kita harus jaga aibnya. Dan tetap harus dihormati. Maaf punten mbak Dewi ada di dalam ayat Alquran juga begitu juga alhadist mbak Dewi,” kata warganet.

Baca Juga: 5 Destinasi Kawasan Wisata Super Prioritas, PR Jokowi untuk Sandiaga Uno

Tak sedikit yang kecewa dengan pernyataan Dewi Perssik. Karena Depe pun sebenarnya iidak ingin masalah ini menjadi rumit.

Dia kemudian menjelaskan maksud dari dirinya tidak percaya hadist tersebut.

Dalam postingannya, ia mengatakan bahwa sesama murid tak boleh saling memberikan rapot. Sebab urusan menilai itu adalah guru bukan murid.

Baca Juga: Dunia Hadapi Ancaman Baru, Lebih Mematikan Daripada COVID-19, Berikut Penjelasan Ahli

Ia pun juga menginginkan untuk tetap berdamai karena kerukunan membuat semua menjadi baik.

"Sesama murid jangan saling memberi rapot, rapot itu urusan guru. Karena sejatinya kita itu berbeda jalan dalam memilih dosa.... ingat.. diatas ilmu ada ADAB :). salam sami rahayu rukun agawe santoso." tutup Dewi Perssik dalam tulisannya.***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: Instagram @bpptkg

Tags

Terkini

Terpopuler