Perempuan Pemilik 13 Weton Ini Terkenal Setia Sebagai Pasangan dan Menjadi Magnet Rezeki, Menurut Primbon Jawa

27 Oktober 2021, 13:50 WIB
Ilustrasi perempuan /Pexels/Wildan Zainul Faki

LINGKAR KEDIRI – Ada berbagai cara menilai seseorang, salah satunya dengan menggunakan weton.

Seperti diketahui bersama weton merupakan hari kelahiran manusia berdasarkan penanggalan Jawa, anda dapat mencoba menilai dengan weton untuk mengetahui kesetiaan pasangan.

Selain menggunakan weton, kita bisa melihatnya dari berbagai aspek antara lain, perilakunya sehari-hari, asal-usul keluarga dan lain sebagainya.

 Baca Juga: 10 Makanan Peningkat Daya Ingat, Mampu Mencegah Kepikunan di Usia Muda hingga Lansia

Meskipun demikian tetap penting untuk mengetahui weton kelahiran perempuan sebagai prediksi awal sebelum memilih pasangan.

Perempuan pemilik 13 weton berikut ini diyakini paling setia pada pasangannya dan menjadi magnet rezeki menurut primbon Jawa, dilansir LingkarKediri.pikiran-rakyar dari kanal YouTube Naura Komputer.

  1. Minggu Pon

Perempuan yang lahir pada Minggu Pon memiliki karakter setia, sehingga setelah menikah diyakini akan selalu setia pada suaminya.

 Baca Juga: 5 Sifat Teman yang Perlu Dihindari, Jika Tidak Ingin Drimu Rugi dan Menyesal di Kemudian Hari

  1. Minggu Wage

Karakter baik yang dimiliki perempuan yang lahir pada Ahad Wage tak hanya setia, tetapi juga bersih hati, dengan hati yang bersih dia akan sepenuh hati mengabdi pada suaminya.

  1. Senin Wage

Setia dan menjadi magnet uang adalah sifat yang dimiliki perempuan yang lahir pada Senin Wage, tetapi diikuti dengan sifat negatif, yaitu keras.

Suami dari perempuan ini harus lebih sabar dalam menghadapi sifat kerasnya agar rumah tangga tetap harmonis.

 Baca Juga: Dosa Sebesar Gunung Bisa Terhapus dengan 7 Kalimat Ini, Salah Satunya Mengantarkan Kita ke Surga

  1. Senin Kliwon

Perempuan yang lahir pada Senin Kliwon memiliki karakter setia pada suaminya akan tetapi perempuan ini juga bersifat sedikit malas.

Sang suami bisa mengantisipasinya dengan selalu mengajak istri mengerjakan pekerjaan rumah bersama-sama agar sifat malasnya berangsur hilang.

  1. Selasa Kliwon

Tak hanya setia perempuan yang lahir di hari Selasa Pon juga menjadi magnet uang, sehingga keuangan keluarga akan meningkat.

  1. Rabu Pahing

Sifat positif yang dimiliki perempuan yang lahir pada Rabu Pahing yaitu setia dan manja, sementara itu sifat negatifnya adalah pencemburu, sehingga suami harus lebih berhati-hati dan terbuka mengenai teman perempuannya diluar rumah.

 Baca Juga: 7 Minuman Buah Kaya Manfaat untuk Kesehatan Ginjal, Salah Satunya Jus Stroberi

  1. Rabu Wage

Setia dan kuat pendirian adalah karakter yang dimiliki perempuan kelahiran Rabu Wage.

  1. Rabu Kliwon

Karakter positif kelahiran Rabu Kliwon adalah setia pada suaminya, sifat negatifnya yakni sedikit boros.

  1. Kamis Pahing

Tak hanya setia, perempuan yang lahir di hari Kamis Pahing juga menjadi magnet uang bagi keluarganya.

 Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Hari Ini 27 Oktober 2021, Perseteruan Sedarah Timbul, Sosok Lebih Sadis Muncul Lagi

  1. Kamis Kliwon

Meskipun perempuan kelahiran Kamis Kliwon setia pada suaminya tetapi sedikit boros dalam mengatur keuangan.

  1. Jumat Kliwon

Karakter setia yang dimiliki perempuan kelahiran Jumat Kliwon diikuti dengan sikap pencemburu, sehingga suami harus lebih pandai menjaga perasaan istrinya.

  1. Sabtu Pahing

 Baca Juga: Mengidap Penyakit Alzheimer, Dorce Gamalama Kembali Dilarikan Ke RSPP Jakarta, Ternyata karena Hal Ini

Karakter positif yang dimiliki perempuan kelahiran Sabtu Pahing adalah setia, sementara sifat negatifnya adalah berani pada suami, dan boros.

Untuk menghadapi sifat istri, sang suami harus lebih sabar dalam mendidiknya.

  1. Sabtu Wage

Perempuan yang lahir pada Sabtu wage adalah perempuan yang setia dan menjadi magnet uang bagi keluarganya kelak.

Akan tetapi perempuan yang tidak memiliki weton seperti yang sudah disebutkan belum tentu dikategorikan sebagai perempuan yang tidak setia, karena penghitungannya hanya didasarkan pada weton kelahiran.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Youtube Naura Komputer

Tags

Terkini

Terpopuler