Nissa Sabyan Dituding Pelakor, Istri Ayus Tutupi Perselingkuhan Selama 2 Tahun

- 18 Februari 2021, 12:30 WIB
Nissa Sabyan
Nissa Sabyan /Tangkap layar/instagram/nissa_sabyan/

LINGKAR KEDIRI – Nissa Sabyan saat ini sedang menjadi sorotan pasca dirinya dituding sebagai orang ketiga di rumah tangga keyboardisnya yaitu Ayus Sabyan.

Sosok keybordis yaitu Ayus diketahui telah memiliki istri yang bernama Ririe Fairus.

Dan dari pernikahannya, telah dikaruniai dua orang anak laki-laki.

Baca Juga: Update Perkembangan Covid-19 18 Februari: Indonesia Masih Bertahan di 20 Besar Dunia

Adanya perselingkuhan di rumah tangga Ayus dan Ririe Fairus berujung gugat cerai di Pengadilan Agama Jakata.

Kabar tersebut membuat keluarga kaget, pasalnya Ririe Fairus menutupi perselingkuhan Ayus dan Nissa Sabyan selama ini.

Selama kurang lebih dua tahun menutupi aib suami, Tia adik ipar Ririe mengatakan itu bukan waktu yang singkat untuk memendam sendiri masalah rumah tangga.

Baca Juga: Daerah Sulit Akses Internet Diizinkan Belajar Tatap Muka Oleh Mendikbud, Begini Ulasannya

Tia juga berujar bahwa kesabaran sang kakak disebabkan karena dua orang anak dari pernikahan Ririe dan Ayus.

“Kakak saya sabar sekali, mungkin karena ada anak sebenarnya kakak saya tak ingin menyebarluaskan dan tidak ingin dipublikasikan. Tapi kita semua geram,” tutur Tia

Selanjutnya ia juga menjelaskan kondisi sang kakak Ririe Fairus dan keluarganya baik-baik saja dan hanya syok karena masalah ini menjadi konsumsi publik.

Baca Juga: Papa Surya Tahu Pembunuh Roy, Nino Semakin Curiga Kepada Elsa

“Kakak baik-baik saja hanya dia masih syok dengan berita ini. Kakak menyembunyikan masalah ini selama dua tahun da tidak pernah menyebarluaskan,” ujar Tia

Ayus sendiri dikabarkan sudah lama meninggalkan tempat tinggal bersama istri dan dua anaknya.

Gugatan cerai dilayangkan oleh Ririe Fairus pada tanggal 27 Januari 2021 lalu tanpa adanya tuntutan haka sus anak dan harta gono-gini.

Baca Juga: Hore! Program Kartu Prakerja Akan Berlanjut, Berikut Informasi Lengkapnya

Sidang gugatan akan dijadwalkan pada Rabu 17 Februari 2021, namun hanya dihadiri pihak penggugat.

Sidang akan kembali berlangsung pada 3 Maret 2021 yang memiliki agenda mediasi.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x