Aturan HET Dicabut Pemerintah, Harga Minyak Goreng Kemasan di Kediri Terpantau Naik Tajam

- 18 Maret 2022, 11:55 WIB
Ilustrasi minyak goreng.
Ilustrasi minyak goreng. /Pikiran-Rakyat.com/Tati Purnawati/

Begitu juga Ana, warga lainnya di Kediri mengaku juga cukup terkejut dengan harga minyak goreng saat ini.

Saat harga ada subsidi, dirinya mengaku harus antre untuk ikut membeli minyak goreng dengan harga subsidi, sebab di sejumlah toko modern sering habis stok.

 Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari Ini 18 Maret: Hati-hati Dengan Orang Baru yang Menawarkan Keuntungan Besar

"Saya sebelumnya ikut antre. Ini masih ada stok di dapur, jadi untuk saat ini masih aman. Tapi, harga minyak goreng memang hampir dua kali lipat saat ini," kata Ana.

Lebih lanjut, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Kediri juga memantau harga minyak goreng di sejumlah pasar modern.

Mengikuti pascakebijakan yang baru, yakni HET diberikan untuk minyak goreng sawit curah Rp14.000 per liter.

 Baca Juga: Ada Saksi Terancam Jadi Tersangka Namun Alibinya Dikuatkan oleh Saksi Lain? Analis Bongkar Hal Ini

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Kediri Salim Darmawan mengatakan tim telah memantau ke sejumlah pasar modern dan harga minyak goreng saat ini dijual sesuai dengan harga pasar.

Untuk kemasan 1 liter antara Rp20 ribu hingga Rp22 ribu, sedangkan kemasan 2 liter antara Rp47 ribu hingga Rp50 ribu per liter.

 Baca Juga: Ada Curhatan Mencurigakan dari Amel Sebelum Pembunuhan Terjadi? Dicky Disebut Bisa Memberikan Petunjuk

Halaman:

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah