Operasi Pasar di Kediri Kembali Digelar, 6000 Liter Minyak Goreng Bersubsidi Telah Disiapkan

- 30 Maret 2022, 11:45 WIB
Polres Kediri gelar operasi pasar
Polres Kediri gelar operasi pasar /HO-Polres Kediri/

LINGKAR KEDIRI - Harga minyak goreng di Kediri hingga saat ini masih menjulang tinggi.

Dalam upaya memudahkan masyarakat, Kepolisian Resor Kediri menggelar operasi pasar minyak goreng bersubsidi atau curah.

Kegiatan yang dilakukan Polres Kediri tersenut juga bersamaan dengan penyaluran bantuan langsung tunai dan vaksinasi COVID-19.

Baca Juga: Rusia Menyatakan Bebaskan dan Alihkan Fokusnya ke Donbas Ukraina Timur, Ada Apa?

"Untuk operasi pasar minyak goreng ini, bukan untuk umum, melainkan mereka yang sudah ikut vaksin diperbolehkan beli minyak goreng dengan harga terjangkau," kata AKBP Agung Setyo Nugroho dikutip dari Antara.

Agung menyebutkan terdapat sejumlah agenda, yakni penyaluran bantuan langsung tunai (BLT), vaksinasi massal, dan operasi pasar minyak goreng.

Kegiatan yang diselenggarakan di Lapangan Indoor Mapolres Kediri mendatangkan 6.000 liter minyak goreng bersubsidi yang sudah dikemas dalam botol.

Setelah warga mengikuti vaksinasi atau mengambil BLT, warga bisa membeli minyak goreng bersubsidi itu dengan harga Rp20 ribu per botol.

Penyaluran BLT ini, kata dia, diberikan kepada pedagang kaki lima (PKL), pengelola warung, dan nelayan dengan sasaran sebanyak 6.000 orang.

Baca Juga: Saat Malam Menjelang Pembunuhan, Wanita Ini Sebut Ada Pria Bersama Amel yang Tengah Mengeluh Soal Keuangan

"Untuk BLT, kegiatan sekarang merupakan gelombang ketiga, jadi hari ini ada 2.000 orang yang mengambil BLT. Bersamaan dengan penyaluran itu, kami menggelar pelayanan vaksinasi dan ini untuk yang belum divaksin booster ketiga," katanya.

Polres Kediri dengan dinas terkait juga siap melakukan operasi pasar mengantisipasi kelangkaan ataupun kenaikan harga minyak goreng bersubsidi terlebih lagi saat Ramadan.

Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak segan turun tangan jika ada laporan terkait dengan kelangkaan minyak goreng tersebut.

Bersama dengan Dinas Perdagangan Kabupaten Kediri, polisi akan melakukan pengecekan bahan pangan.

"Insyaallah, menjelang Ramadan ini tidak ada kelangkaan pasokan dan untuk harga stabil," kata dia.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x