Perhatikan Ciri-ciri Wanita Setia Berdasarkan Primbon Jawa, Kamu Salah Satunya?

25 Desember 2021, 10:45 WIB
wanita yang berciri sebagai seorang setia /Pixels.com/Anna Alexes/

LINGKAR KEDIRI – Setiap manusia mempunyai karakter atau sifat yang unik. Satu sama lain pasti ada berbedaan.

Dengan perbedaan itulah, manusia menjadi makhluk yang berbeda dari ciptaan Tuhan lainnya.

Manusia juga merupakan makhluk sosial yang artinya membutuhkan satu sama lain.

 Baca Juga: Gunung Purba Tempat Moksa Prabu Brawijaya Ini Akan Bangkit dari Tidur Panjang dan Siap Meletus di Tahun 2022?

Karena ketergantungan itu, manusia tak mungkin dapat lepas dari orang lain.

Walau sikap dan sifatnya pasti berbeda, kecocokan satu orang dnegan yang lainnya membuat mereka saling dekat,

Contoh saja sebagai pasangan, pasti akan memilih seorang yang bersifat atau berkarakter baik dan cocok.

 Baca Juga: Ramalan Zodiak dan Angka Keberuntungan 23 Desember 2021: Aquarius Tetap Fokus, Bekerja Keraslah

Berikut ciri-ciri wanita yang baik dan setia menurut Primbon Jawa, dikutip LINGKAR KEDIRI dari kanal YouTube Naura Komputer.

- Daun telinga biasanya tebal.

- Kepala dan mulut yang bulat seperti bulan purnama, serta dahi  rata dan tidak lebar.

- Matanya lebar, panjang dan bersinar, serta pandangannya tajam.

 Baca Juga: Dianggap Publik Figur yang Tidak Memberi Contoh Baik, JPU Tuntut Nia Ramadhani 12 Bulan Rehabilitasi

- Jari tangan runcing, namun kuku dan telapak tangannya tebal, halus juga lemas.

- Bentuk telapak kaki biasanya tebal dan halus, serta jari kaki keras dan kukunya tebal.

- Mulut berukuran sedang, bibir lurus tertutup, dan mempunyai gigi teratur rata, seperti biji ketimun.

- Alisnya panjang dan bulu alis yang rata.

- Hidung sedikit mancung, garis di kiri-kanan hidung terlihat cerah.

- Kedua kakinya teratur dan lurus ketika duduk.

- Perlahan jika berbicara, jelas dan halus suaranya.

- Tertawa dengan tenang dan tidak bergerak.

- Berjalan dengan tidak tergesa-gesa.

Namun, diakhir video juga disampaikan bahwa, semua bergantung dari pribadinya masing-masing, karena yang terpenting adalah mendekatkan diri pada Sang Kuasa.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler