Rezeki Lancar dan Hutang Lunas, Begini Doa yang Dianjurkan di Bulan Rajab

- 19 Februari 2021, 11:07 WIB
ilustrasi orang berdoa
ilustrasi orang berdoa /oixabay/Konevi

LINGKAR KEDIRI - Rajab adalah salah satu bulan istimewa dalam ajaran Islam.

Dibulan ini, hendaknya setiap muslim perbanyak memanjatkan do'a salah satunya untuk memperlancar rezeki.

Hal ini berguna untuk menemukan atau meberi kemudahan manusia dalam menjalani kehidupan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 19 Februari: Elsa Rela Kehabisan Uang Demi Tujuan Liciknya Tercapai

Baca Juga: Kapolri Jenderal Listyo Perintahkan Usut Tuntas Mafia Tanah, Siapa pun 'Bekingnya'

Sudah barang tentu soal rezeki manusia sudah diatur oleh sang pencipta.

Oleh karenanya manusia di tuntut agar berusaha semkasimal mungkin dalam mencari rezeki.

Kehidupan ini seperti roda, kadang manusia berada di atas, hidup tenang, rezeki lapang tanpa hutang.

Baca Juga: Nissa Sabyan Ada Diramalan Mbak You? Artis Alim Inisial 'S' Bakal Heboh Kena Kasus Selingkuh

Akan tetapi, terkadang manusia harus menjalani posisi di mana hidup dalam kesulitan dan penuh cobaan.

Rezeki yang biasanya lapang mendadak sulit. Semua upaya anda lakukan, namun hasilnya masih belum dapat memenuhi kebutuhan anda sekeluarga.

Akhirnya, hutang menjadi satu-satunya pilihan untuk bertahan. Namun pada akhirnya lilitan hutang menjerat hidup anda, sehingga hidup akan tersiksa dan tidak tenang.

Baca Juga: Pipimu Tembem? Ternyata Ini Cara Mudah Meniruskan Pipi dengan Melakukan 5 Kebiasaan Ini, Anda Wajib Tau!

Dilansir Lingkar Kediri.com Ringtimes Banyuwangi, Jum'at 19 Februari 2021, berikut adalah dua doa mustajab khusus pelancar atau pembuka rezeki dan pelunas hutang, terutama di bulan Rajab ini.

Jika anda membacanya dengan benar dan yakin, maka Allah akan melunaskan hutang anda, walau sangat banyak.

Allah juga akan melimpahkan rezeki yang deras, sehingga hidup anda berkecukupan dan bebas hutang.

Baca Juga: Segera Hindari! Tanpa Disadari Ternyata 6 Perbuatan Ini Mampu Lenyapkan Pahala, Anda Wajib Tau!

Bacalah doa ini saat bersujud. Sebab, saat sujud adalah keadaan yang paling dekat antara Allah dan hambanya.

Rasulullah SAW bersabda dalam hadits sahih riwayat Muslim nomor 1111, “yang paling dekat antara seorang hamba dengan rohnya adalah ketika ia bersujud, maka perbanyaklah doa ketika itu.”

Baca Juga: Ayus Selingkuh Dengan Nissa Sabyan, Ramalan Mbak You Tentang Artis yang Dianggap Alim Selingkuh Terbukti?

Doa pembuka rezeki

“Allahuma-fiknii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak”

Artinya: “Ya Allah, cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi no. 3563)

Doa pelunas hutang

“Allahumma inni a’udzu bika minal ma’tsami wal maghrom”

Artinya: “Ya Allah aku berlindung kepada-Mu dari berbuat dosa dan sulitnya hutang.” (HR. Bukhari no. 2397 dan Muslim no. 5)

Baca Juga: Ternyata Amalan Ringan Ini Akan Terus Mengalir Meski Orang tersebut Telah Wafat, Lakukan Mulai Sekarang!

Sebelumnya Artikel ini pernah tayang di Ringtimes Banyuwangi dengan judul "Baca 1 Kali Saat Zhuhur di Bulan Rajab, Doa Pembuka Rezeki dan Pelunas Hutang"

Semoga Allah segera mendatangkan pertolongannya kepada kita, semoga Allah melunaskan seluruh hutang kita, menjabah semua doa kita, dan memberikan kita kehidupan yang baik, berkah, serta bahagia.

Baca Juga: Anggota DPR Desak Kapolri Segera Menindak Tegas Aparat yang Menyalahgunakan Narkoba

Semoga Allah juga melindungi kita dari segala marabahaya, dan penyakit pandemi Covid-19 yang saat ini masih menguasai dunia.

Itulah dua doa yang bisa dibaca satu kali saat shalat Zhuhur di bulan Rajab, agar dilimpahkan rezeki dan terbebas dari hutang.***(Lilia Sari/Ringtimes Banyuwangi)

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Ringtimes Banyuwangi (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah