Sabar, Begini Cara Mengikhlaskan Hutang yang Tak Kunjung Dibayar

- 25 Januari 2022, 16:30 WIB
Gambar ilustrasi uang hutang.
Gambar ilustrasi uang hutang. /Wildan apriadi /Pixabay

LINGKAR KEDIRI - Anda pasti pernah berurusan dengan orang yang meminjam uang alias berhutang dan tidak pernah dibayar.

Urusan semacam ini memang menjengkelkan padahal kita hanya minta hak kita bukan mengemis.

Namun orang yang berhutang justru lebih galak dari kita yang memberi hutang.

Baca Juga: 5 Gejala Kamu Menderita Depresi Tapi Tak Mengenalinya, Nomor 2 Paling Sering

Dulu ketika meminjam mereka datang dengan memohon, saat kita menagih mereka berubah jadi beringas.

Maka dari itu jangan pernah meminjamkan uang dalam jumlah yang banyak, jika uangnya tidak kembali, kita yang pusing.

Maka jadikan pengalaman dan pelajaran semoga kedepannya lebih bijaksana bila meminjamkan uang kepada yang lainnya.

Baca Juga: Akan Hadapi Tekanan Global, Menko Luhut Himbau Indonesia Perlu Perkuat Ketahanan Ekonomi

Saat hutang tidak dilunasi juga bagaimana? lebih baik ikhlaskan doa kita semoga Tuhan dapat menggantinya dengan yang lebih banyak.

Memang ikhlas tidak gampang tetapi adakalanya inilah satu-satunya pilihan, kita anggap bersedekah dan tuhan akan membalas kebaikan anda.

Kenyataannya orang yang meminjam ini memang tidak ada kemampuan untuk mau memberi meskipun biasanya orang tidak bayar hutang bukan karena tidak mampu tapi karena tidak mau memprioritaskan.

Baca Juga: Rajin Minum Air Putih Hangat, 6 Perubahan Hebat Ini Akan Terjadi Pada Tubuhmu

Untuk itu kita sebagai manusia yang sudah menolong orang, semoga kita dibebaskan dari perasaan kecewa ketika kita dikecewakan oleh orang yang kita beri pertolongan apalagi pada dasarnya semua yang kita miliki hanyalah titipan Tuhan bisa datang dan pergi kapan saja.

Bisa menghilang dalam sekejap mata tanpa kita bisa memperkirakannya, sekiranya yang kita pinjam kan tidak kembali memang sudah waktunya untuk pergi.

Semoga ini menjadi pengalaman bersama baik kita, mari kita belajar dari pengalaman ini orang-orang yang menolak membayar hutang sesungguhnya telah menghinakan diri mereka sendiri.

Baca Juga: Resmi! OJK Larang Penggunaan Kripto Pada Lembaga Jasa Keuangan di Tanah Air

Kalaupun kita belum bisa mengikhlaskan hutang ini demi kebaikan orang lain setidaknya lakukanlah demi kebaikan anda sendir.

Ini adalah cara terbaik untuk mencari ketenangan hati dan jiwa daripada Anda akan memikirkannya dimanapun.

Semoga anda mendapatkan ganti yang jauh lebih besar lagi dan jika anda memiliki perjanjian hitam diatas putih atas peminjaman dana ini tidak ada salahnya dibawa secara hukum agar anda mendapatkan keadilan.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Youtube Dewi Sundari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah