Tayang Malam Ini, Simak Sinopsis Resident Evil: Final Chapter dan Alur Sesi Film Lainnya

- 19 Oktober 2020, 16:18 WIB
Poster Film Resident Evil: Retribution
Poster Film Resident Evil: Retribution /instagram @nish_horror_customs

LINGKAR KEDIRI – Resident Evil adalah film yang diangkat dari video game yang berjudul sama.

Film ini berkutat pada kehidupan Alice seorang perempuan amnesia yang dipernakan oleh Milla Jovovich.

Disamping mengembalikan semua memorinya, Alice harus membasmi para zombi yang disebabkan oleh virus-T dan melawan Umbrella Corporation. Simak sinopsis seri film Resident  Evil

Baca Juga: Waspada Fenomena La Nina, Kementerian Sosial Telah Siapkan 39.000 Relawan dan Bantuan Logistik

1. Resident Evil

Film ini pertama kali dirilis pada 15 Maret 2002. Diangkat dari video game yang bernama sama. Film ini bercerita tentang Alice dan Rain  dalam membasmi zombi.

Alice adalah perempuan yang menderita amnesia dan Rain yang merupakan anggota tim komando elit.

Zombi tersebut adalah masyarakat The Hive yang terjangkir virus-T buatan Umbrella Corporation.

Alice dan Rain sembari membasmi zombi, juga berusaha menghancurkan Umbrella Corporation yang dikendalikan superkomputer jahat bernama Red Queen.

2. Resident Evil: Apocalypse

Film ini rilis pada 10 September 2004. Bercerita tentang Alice yang terbangun di Racoon City dan mendapati sekitarnya sudah dipenuhi zombi.

Zombi tersebut bersumber dari The Hive yang sebelumnya sudah terkontaminasi virus-T. Dibawah pimpinan Jendral Cain, Umbrella Corporation membuka pintu gerbang The Hive.

Akibatnya, para zombi yang bersemayam keluar menyebar dan menjangkiti masyarakat Racoon City dengan virus-T.

Baca Juga: Tips Terlepas dari Lilitan Hutang di Masa Sulit

3. Resident Evil: Extinction

Film ini rilis pada 20 September 2007. Film bermula beberapa tahun setelah insiden Racoon City.

Beberapa orang yang selamat dari insiden tersebut berusaha menuntut keadilan dari Umbrella Corporation.

Ketika virus sudah menyebar keseluruh dunia, pihak Umbrella kewalahan dalam menanganinya.

Akhirnya merek memiliki satu solusi yaitu menangkap Alice yang diduga memiliki antivirus ditubuhnya.

4. Resident Evil: Afterlife

Film ini rilis pada 21 September 2010. Film ini masih berkutat pada perlawanan Alice dan orang-orang yang selamat dari virus-T.

Baca Juga: Cara Membuat Bonsai Cukup Mudah Loh! Berikut 5 Langkah dan Tips Bikin Tanaman Kerdil Idamanmu

Kali ini Alice berada dalam misi mencari orang-orang yang selamat dan disinyalir tengah bersembunyi di sebuah tempat bernama Arcadia.

Selain itu, Alice juga berusaha menyelamatkan teman-temannya dari penjara yang dikelilingi zombi, dan mencoba menghindar dari kejaran Umbrella Corporation.

5. Resident Evil: Retribution

Film ini rilis pada 3 September 2012. Film ini berawal dari Alice yang terjebak didalam bangunan milik Umbrella Corporation.

Kali ini, Alice mencoba untuk mencari tahu tentang masa lalunya. Selain itu, Alice juga mencari tahu penyebab dari virus-T tersebut di Umbrella Corporation.

Baca Juga: Mengungkap Penyebab Kematian SB, Pelaku Pembunuhan Rangga Yang Tewas di Dalam Sel Tahanan

6. Resident Evil: The Final Chapter

Film ini rilis pada 13 Desember 2016. Melanjutkan perjuangan Alice dan teman-temannya untuk mengetahui masa lalunya, juga menyusun kembali rencana penyerangan kepada Umbrella Corporation.

Kali ini Alice memulai kembali perjalananya di Racoon City sembari menyiapkan pasukan yang akan berperang melawan Umbrella Corporation dan zombi tentunya.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah