Bupati Kediri Tak Ingin Produksi Pakaian Khas Dikuasi Pembatik Luar Daerah: Ini Peluang Emas

- 4 April 2022, 08:30 WIB
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana /Tangkapan layar akun Instagram @mas.bub

LINGKAR KEDIRI – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana mengungkapkan bahwa ia tak ingin produksi pakaian khas Kabupaten Kediri dikuasai oleh pembatik luar daerah.

Menurut Hanindhito, adanya pakian khas tersebut dapat menjadi peluang besar bagi pembatik Kabupaten Kediri serta dinilai dapat memulihkan kembali ekonomi para pelaku UMKM khususnya para pembatik.

“Ini peluang emas. Apalagi di musim pandemi, masih bisa berkarya membuat pakaian khas. Jangan sampai peluang emas ini diambil oleh pembatik luar Kabupaten Kediri,” tutur Hanindhito Himawan Pramana sebagaimana dikutip dari akun Instagram @bolodhito pada 3 April 2022.

Baca Juga: Puasa Lancar Tanpa Lemas, Tubuh Bugar dan Sehat, Konsumsi Ini Saat Sahur Atau Berbuka

Bupati Kediri yang akrab disapa Mas Dhito itu ingin agar pembatik Kabupaten Kediri segera mencetak massal pakaian khas Kediri.

Tak hanya itu, Mas Dhito juga berharap agar pembatik Kabupaten Kediri yang benar-benar merasakan dampak dari diluncurkannya pakaian khas tersebut.

Seperti diketahui, sebelumnya Mas Dhito telah melaunching pakaian khas Kediri pada 25 Maret 2022, tepatnya pada peringatan Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1218.

Baca Juga: Hujan Deras dan Angin Kencang Robohkan Banyak Pohon

Mas Dhito bahkan juga mengimbau kepada para ASN di Kabupaten Kediri untuk mengenakan pakaian khas tersebut setiap hari Kamis pekan pertama setiap bulannya.

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x