Jangan Sampai Terlewati, Inilah Ciri-Ciri Malam Lailatul Qadar, Bisa Dilihat Sejak 10 Hari Terakhir

- 28 April 2021, 17:06 WIB
Keutamaan malam Lailatul Qadar.
Keutamaan malam Lailatul Qadar. /Pixabay.com/SyauqiFillah.

LINGKAR KEDIRI Bulan Ramadhan memiliki banyak sebutan seperti bulan kemuliaan, bulan penghapus doa, bulan dikabulkan doa-doa manusia, bulan diturunkannya Al-Qur’an.

Namun ada satu hal yang spasial pada bulan ini yakni malam Lailatul Qadar. Lailat berarti malam, sementara Qadar berarti penentuan.

Malam Lailatul Qadar dianggap lebih mulia dari 1000 bulan. Jika dihitung, 1000 bulan ini berarti 83 tahun.

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

Apabila seseorang melakukan kebaikan pada malam Lailatul Qadar maka ia dianggap melakukan kebaika selama 83 tahun.

Lantas bagaimana cara mengetahui ciri-ciri malam datangnya malam Lailatul Qadar?

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

1. Sepuluh Malam Terakhir

Mayoritas ulama berpendapat bahwa ciri-ciri malam Lailatul Qadar yakni, sepuluh malam terakhir. Dirinci lagi oleh para ulama bahwa 10 malam terakhir di setiap malam ganjil akan datang gerimis, tidak ada suara berisik seperti suara hewan atau lainnya, terasa hening.

Rasulullah SAW bersabda:

“Carilah Lailatul Qadar pada malam ganjil di sepuluh hari terkahir di bulan Ramadhan,” (HR. Bukhari).

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

2. Matahari Tidak Terlalu Panas.

Tanda hadirnya malam Lailatul Qadar selanjutnya adalah matahari yang sinarnya tidak terlalu panas saat pagi hari dan cenderung redup.

“Malam itu adalah malam yang cerah yakni malam kedua puluh tujuh (dari bulan Ramadhan). Dan tanda-tandanya ialah pada pagi harinya matahari terbit berwarna putih tanpa sinar menyorot,” (HR. Muslim no 762).  

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

3. Malam Hari Tampak Terang.

Pada malam hari tidak mendung, tidak panas ataupun tidak dingin.

“Sesungguhnya tanda Lailatul Qadar adalah malam cerah terang seolah-olah ada bulan malam yang tenang dan tentram tidak dingin tidak pula panas. Pada malam itu tidak dihalalkan dilemparnya bintang, sampai pagi harinya. Dan sesungguhnya tanda Lailtul Qadar adalah matahari di pagi harinya terbit dengan indah. Tidak bersinar kuat, seperti bulan purnama dan tidak pula dihalalkan bagi setan untuk keluar bersama matahari pagi itu,” (HR. Ahmad).

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

4. angin Berhembus Lembut.

Angin yang berhembus dengan lembut merupakan kenikmatan yang diturunkan oleh Allah SWT agar dapat merasakan kenikmatan pada malam tersebut.

Pada malam Lailatu Qadar turun ribun malaikat yang ada di langit dengan membawa panji-panji kebesaran Allah yang dipimpin oleh malaikat Jilbril.

Baca Juga: Qadar Ditulisnya Takdir Satu Tahun Kedepan, Inilah Keutamaan Malam Lailatul Qadar, Jangan Sampai Ketinggalan!

Panji-panji tersebut akan diberikan kepada para manusia yang melakukan ibadah pada malam Lailatul Qadar. Pada malam tersebut Allah SWT memberikan rahmat sebesar-besarnya.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah