Pelaku Kasus Subang Mulai Terdeteksi, Dalang Pembunuhan Tuti dan Amel Diduga Seorang Wanita, Siapa Itu?

27 Mei 2022, 08:30 WIB
Ilustrasi pembunuhan atau penusukan /Pixabay/

 

 

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang dengan korban Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu sampai saat ini masih menjadi misteri yang belum terpecahkan.

Sebab sampai saat ini penyidik kepolisian Polda Jabar masih belum menemukan siapa pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang ini.

Walau demikian, pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan demi segera mengungkap pelaku dan juga motif pembunuhan ibu dan anak di Subang.

 Baca Juga: Ide ‘Gila’ Untuk Akhiri Perang di Ukraina Ini Disebut Zelensky Sama Seperti Upaya Menenangkan Nazi Dulu

Seperti diketahui bahwa banyak dugaan yang menyebutkan bahwa pembunuhan terhadap Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ini ada hubungannya dengan Yayasan Bina Prestasi Nasional.

Sebab, seperti yang diketahui bahwa Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu sebelum menjadi korban pembunuhan, mereka merupakan pengurus di Yayasan Bina Prestasi Nasional.

Yang mana, mereka sempat menjabat sebagai bendahara dan sekretaris di yayasan itu.

Sampai saat ini penyidik juga masih mencari tahu mengenai motif pembunuhan terhadap Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Subang ini.

Dilansir dari kanal YouTube IMP Entertaiment, seseorang wanita bernama Anggra Putri Tania mengungkap mengenai kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat.

 Baca Juga: Atlet Indonesia Ini Dikabarkan Terima Kritik Setelah Diduga Lakukan Hal Ini ke Relawan Vietnam di SEA Games 31

Disebutkan oleh Anggra Putri, bahwa dalam pembunuhan di Subang ini ada hal yang tidak wajar, lantaran dalang pembunuhan ini menurutnya ingin menguasai harta milik korban.

“Menurut Ainul Basirah yang saya pelajari…Jadi kasus pembunuhan di Subang ini ada seseorang dalang yang memang seolah-olah dendam ingin menguasai harta, kekayaan dari almarhumah,” kata Anggra Putri.

“Dan disitu orang ini sangat pintar ya dalam menjalankan strateginya tanpa harus mengotori tangannya, orang ini menyuruh orang di luaran untuk bisa masuk  ke dalam rumah itu dan diberikan akses-aksesnya secara lengkap, maka dari itu tidak ditemukan jejak apapun, karena bekerjasama dengan seseorang yang mengetahui tentang strategi TKP,” tambahnya.

Anggra Putri, wanita yang memiliki ilmu spiritual ini juga mengatakan bahwa dalam pembunuhan di Subang ini ada permainan antara pelaku dan orang-orang yang terlibat di TKP pembunuhan.

 Baca Juga: Asam Lambung Bisa Semakin Parah, Ini 4 Jenis Makan yang Harus Dihindari

“Jadi ada beberapa oknum yang membantu untuk menghilangkan jejak bukti,” katanya.

Anggra Putri juga mengungkap mengenai ciri-ciri dari dalang pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Subang.

“Untuk ciri-ciri dalangnya adalah seorang perempuan, dan untuk yang menjalankan untuk membunuh almarhumah itu, itu masih orang dalam, intinya bukan orang lain,” katanya.

Dia mengatakan bahwa dalang pembunuhan dan orang dalam ini bekerjasama untuk menghilangkan nyawa kedua korban agar harta warisan dari pemilik rumah TKP itu tidak jatuh kepada yang berhak.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler