Kasus Subang, Pelaku Mulai Terlacak, Penyidik Sedang Memproses Beberapa Saksi untuk Diperiksa Kembali

30 Juni 2022, 07:40 WIB
Ilustrasi Penyidik sedang Berada di Rumah TKP kasus subang /Tangkapan Layar Youtube Subang Hijau/

 

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang dengan korban Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu hingga saat ini masih belum terungkap siapa pelakunya.

Penyelidikan masih dilakukan oleh pihak kepolisian Polda Jawa Barat sampai saat ini.

Seperti diketahui bahwa pembunuhan di Subang ini terjadi pada 18 Agustus 2021 dan saat ini telah berjalan sepuluh Bulan.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini 29 Juni 2022: Nyawa Elsa Dalam Bahaya, Ricky Berniat Melakukan Hal Ini ke Elsa

Lamanya kasus Subang ini terungkap masih terus dinanti oleh masyarakat sampai saat ini.

Sehingga dengan begitu sangat penting bagi penyidik untuk segera mengungkap sekaligus merilis nama pelaku dan motif pembunuhan terhadap Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Subang ini.

Dilansir dari kanal YouTube Koin Seribu 77, Ketua Harian Kompolnas Benny Mamoto mengatakan bahwa dalam kasus Subang pihaknya telah melakukan gelar perkara.

Dalam gelar perkara tersebut, Benny Mamoto mengatakan bahwa upaya penyidik untuk mengungkap pembunuhan ibu dan anak sudah optimal.

Baca Juga: Kasus Subang, Kakak Ipar Yoris Masuk TKP Pasca Kejadian, Saksi Pembunuhan Tuti dan Amel Ini Buka Suara

Disampikan juga oleh Benny Mamoto bahwa saat ini penyidik sedang mendalami motif pembunuhan di Subang ini dan juga mendalami beberapa saksi dalam kasus ini.

Bahkan, Benny Mamoto juga mengatakan, ada sejumlah saksi yang sedang dalam proses untuk dilakukan periksaan kembali.

“Saat ini penyidik sedang melakukan pendalaman terhadap beberapa alternatif motif, ada beberapa saksi yang didalami dan ada beberapa saksi juga yang sedang dalam proses untuk dilakukan pemeriksaan,” kata Benny Mamotio.

“Saya yakin dan optimis (kasus Subang terungkap) ini hanya bicara waktu, memang memerlukan waktu panjang, karena ada kendala-kendala soal TKP,” kata Benny Mamoto.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini 29 Juni 2022: Mama Rosa Nekat Mengatakan Ini, Reyan Ingin Tinggal dengan Nino

Seperti diketahui bahwa dalam kasus Subang ini masih belum ada saksi yang statusnya dinaikkan menjadi tersangka oleh pihak kepolisian Polda Jawa Barat.

Walau begitu, penyidik masih terus mendalami kasus ini untuk segera menmukan pembunuh Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Subang.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Donna Lia Suhervina

Sumber: YouTube Koin Seribu 77

Tags

Terkini

Terpopuler