KASUS SUBANG, Saat Tuti dan Amel Dibunuh, Saksi Ini Datang ke TKP Pagi-pagi, Mr X: Kosasih Nelpon Wahyu

23 Juli 2022, 09:30 WIB
Penyelidikan Kasus Subang. /Tangkapan layar YouTube Wahyu sEno

 

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan di Subang sampai saat ini masih menjadi misteri yang penuh tanda tanya besar.

Pembunuhan di Subang ini telah menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Kedua korban merupakan ibu dan anak yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dalam bagasi mobil Alphard.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Temukan Cutter, Gunting dan Cap Stempel Yayasan di Kamar Mandi TKP, Danu Mengaku Heran, Ada Apa?

Sampai saat ini pihak kepolisian masih bekerja keras untuk segera menemukan sosok pelaku dalam tragedi di Subang ini.

Sementara itu, sampai saat ini banyak masyrakat yang menanti pihak kepolisian Polda Jabar merilis nama pelaku pembunuh Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Dilansir dari kanal YouTube Koin Seribu 77, Mr X yang diketahui namanya adalah Dedi ini mengungkap terkait kondisi pada pagi hari 18 Agustus 2021 di TKP.

Dedi mengatakan bahwa pada pagi hari itu, Wahyu memang sudah berada di lokasi TKP bersama dengan Danu.

Baca Juga: Teka-teki Kasus Penembakan Brigadir J, Presiden Jokowi Sampai Buat Statmen Tegas

Sebelum datang ke depan rumah TKP, Wahyu datang dulu ke sekolah yayasan untuk.

Tetapi, pada saat di sekolahan, Wahyu ditelpon oleh seseorang dan dia langsung pergi ke TKP pada pagi hari sekitar pukul 8.30 WIB, kata Dedi.

Sebelumnya, Wahyu juga sempat melintas di depan rumah TKP saat akan mengunjungi sekolahan.

Namun pada saat itu Wahyu belum melihat TKP ramai orang, kata Dedi.

“Pagi-pagi saya berangkat (ke sekolah lewat depan TKP) tapi belum ada ramai-ramai,” kata Dedi menirukan pernyataan dari Wahyu.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Diajak Banpol Masuk TKP, Tak Hanya Guting dan Cutter, Danu Juga Temukan Barang Ini Berserakan

Dedi juga mengungkap bahwa pada tanggal 18 Agustus 2021 itu, Kosasih juga menelpon Wahyu.

“Kosasih nelponi Wahyu, dia mengatakan bahwa dirinya sudah sampai di sekolah,” kata Dedi menirukan perkataan dari Kosasih.

Semenatar itu, dilansir dari kanal YouTube Misteri Mbak Suci, Koasaih juga mengatakan bahwa pada hari kejadian dia berjanjian dengan Wahyu untuk bertemu di sekolah yayasan.***

Editor: Donna Lia Suhervina

Sumber: YouTube Koin Seribu 77

Tags

Terkini

Terpopuler