KASUS SUBANG, Sosok ‘Ndan’ yang Ditelpon Banpol di TKP Dipertanyakan, Kesaksian Danu Kembali Jadi Sorotan

23 Juli 2022, 09:45 WIB
Sosok banpol yang ternyata tidak ada, Danu kenapa berbohong. /YouTube Wayu sEno/

 

LINGKAR KEDIRI – Pembunuhan ibu dan anak di Subang yang terjadi pada 18 Agustus 2021 lalu masih belum terungkap siapa pelakunya.

Pembunuhan di Subang ini telah menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Diketahui, kedua korban merupakan pengurus di Yayasan Bina Prestasi Nasional.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Temukan Cutter, Gunting dan Cap Stempel Yayasan di Kamar Mandi TKP, Danu Mengaku Heran, Ada Apa?

Sampai saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk segera mengungkap siapa pelaku dalam meninggalnya Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Sampai saat ini pengungkapan kasus Subang masih menjadi satu hal yang dinanti-nanti oleh banyak masyarakat.

Sehingga dengan begitu, pihak kepolisian sangat perlu untuk segera mengungkap perkara di Jalancagak Subang ini.

Dilansir dari kanal YouTube Misteri Mbak Suci, Danu mengungkap terkait kejadian tanggal 19 Agustus 2021 saat dirinya diajak oleh sosok diduga Banpol masuk ke rumah TKP.

Baca Juga: Teka-teki Kasus Penembakan Brigadir J, Presiden Jokowi Sampai Buat Statmen Tegas

Mbak Suci mengatakan dari keterangan Danu bahwa pada saat itu sosok diduga Banpol hanya masuk ke dalam kamar mandi dan mengecek bak mandi saja.

Selain itu, tidak ada ruangan lain yang dimasuki oleh sosok diduga Banpol tersebut, kata keterangan dari Danu.

Saat berada di dalam kamar mandi, Danu dan sosok diduga Banpol itu menemukan gunting dan cutter.

Saat ditemukan gunting dan cutter, Danu mengatakan bahwa dia melihat sosok diduga Banpol itu melepon seseorang dengan panggilan ‘Ndan’.

“(Sosok diduga Banpol) menelpon seseorang dengan kalimat ‘ndan ini ada gunting dan cutter bagaimana’ lalu dijawab dari suara yang dipanggi Ndan tersebut ‘sudah biarkan saja di sana’,” kata Mbak Suci megutip pernyataan dari Danu.

Baca Juga: Bukti Baru Penembakan Polisi di Rumah Kadiv Propam Ditemukan, Kronologis Kasus Akan Terungkap

Dari kesaksian Danu tersebut, Mbak Suci juga bertanya-tanya tentang sosok yang dipanggil ‘Ndan’ tersebut oleh sosok diduga Banpol itu.

“Kira-kira siapakah orang yang ditelpon sosok yang diduga Banpol tersebut, apakah dia yang memberikan perintah kepada sosok diduga Banpol tersebut masuk ke dalam TKP dan cek bak mandi, apakah orang yang sama yang memberikan kunci rumah TKP kepada sosok diduga Banpol tersebut?,” tanya Mbak Suci.

Selain gunting dan cutter, dari keterangan Danu juga, dia juga sempat melihat sejumlah cap stempel sekolah yang berserakan di lantai kamar mandi TKP.

Bahkan, Danu juga merasa heran lantaran barang-barang tersebut kenapa sampai bisa berada di kamar mandi, sedangkan keberadaan barang tersebut seharunya di dalam laci kecil.***

 

Editor: Donna Lia Suhervina

Sumber: YouTube Misteri Mbak Suci

Tags

Terkini

Terpopuler