KASUS SUBANG, Danu Kembali Dipanggil Penyidik Usai Otopsi Kedua Dilakukan, Keponakan Tuti Benar Terlibat?

28 Oktober 2022, 09:12 WIB
Inilah 4 fakta dari Muhammad Ramdanu alias Danu saksi kasus Subang/ Kolase YouTube Misteri Mbak Suci dan Antara /Kolase YouTube Misteri Mbak Suci dan Antara/

 

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan di Subang Jawa Barat sampai saat ini masih menjadi misteri yang belum terpecahkan.

Pasalnya, hingga saat ini pihak kepolisian Polda Jabar belum juga menentukan satupun tersangka dalam pembunuhan di Subang ini.

Pembunuha di Subang yang terjadi pada 18 Agustus 2021 ini telah menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Baca Juga: INFO KASUS SUBANG, Sudah Banyak Petunjuk di Hari Kejadian yang Disampaikan Kapolres

Kedua korban ini merupakan pengurus di Yayasan Bina Prestasi Nasional.

Banyak yang menduga bahwa pembunuhan di Subang ini terjadi ada hubungannya dengan Yayasan yang dikelola oleh kedua korban.

Meski demikian, dugaan tersebut masih belum bisa dibuktikan kebenarannya oleh pihak kepolisian Polda Jabar.

Sebelumnya, dalam kasus ini pihak kepolisian telah memeriksa ratusan orang saksi.

Baca Juga: Arti Mimpi Bersetubuh Dengan Orang Lain Bagi Wanita yang Sudah Menikah Menurut Islam

Meski begitu, penyidik belum mendapatkan keterangan kuat dari saksi manapun yang dapat memberatkan pelakunya.

Justru dalam kasus Subang ini sempat ada saksi yang sering berubah-ubah dalam menyampikan keterangan kepada penyidik.

Saksi tersebut ialah Danu, keponakan almarhumah Tuti.

Mengenai saksi Danu, Wahyu dalam rekaman video terbarunya yang diunggahnya di kanal YouTube Wahyu sEno kembali membahas keponakan Tuti tersebut.

Dikatakan oleh Wahyu bahwa saksi Danu ini sempat dipanggil oleh pihak penyidik setelah dilakukannya otopsi kedua pada jasad Tuti dan Amel.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Pertengkaran Berujung Menghabisi Tuti dan Amel, Pria Ini: Ada Pria yang Bentrok Sama Amel

Saat pemanggilan saksi Danu tersebut, Wahyu mengatakan bahwa dr Sumy Hastry juga turut hadir dalam acara pemeriksaan tersebut.

“Ketika hasil otopsi kedua sudah selesai saksi Ramdanu (Danu) dipanggil untuk diperiksa dan saat pemanggilan pemeriksaan saksi Ramdanu ini dr Sumy Hastry ikut hadir. Yang artinya kemungkinan jangan-jangan ada keterkaitan dengan hasil otopsi kedua dengan saksi-saksi dari pihak keluarga dekat kedua almarhumah,” kata Wahyu.

Seperti diketahui, dr Sumy Hastry merupakan ahli forensik dari Mabes Polri yang ditugaskan dalam melakukan otopsi kedua pada jasad Tuti dan Amel.***

Editor: Donna Lia Suhervina

Sumber: YouTube Wahyu sEno

Tags

Terkini

Terpopuler