Info Kasus Subang, Meski Berstatus Saksi, Orang-orang Terdekat Diduga Terlibat Karena Bukti Ini

15 Desember 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi. Dalam TKP pembunuhan Subang ditemukan banyak sidik jari orang terdekat /Aljamila/

LINGKAR KEDIRI - Perkembangan kasus pembunuhan ibu dan anak Subang yang merenggut nyawa almarhumah ibu Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, hingga kini satu tahun lebih masih dalam proses penyidikan. 

Hampir 16 bulan dalam proses penyidikan, bukti-bukti telah dikumpulkan bahkan 100 saksi lebih telah diperiksa, namun hingga saat ini belum ada satupun saksi yang naik statusnya sebagai tersangka.

Bahkan terungkap DNA yang ada pada puntung rokok di sekitar TKP milik salah satu saksi yang juga orang terdekat almarhumah ibu Tuti Suhartini.

 Baca Juga: Kasus Subang, Yosef Diduga Tahu Ada Jenazah di Mobil Alphard, Pria Ini: Namun Berpura-pura

Selain itu, terdapat banyak sidik jari di TKP juga menunjukkan milik salah satu saksi orang terdekat kedua korban.

Hal tersebut nampaknya belum cukup untuk menetapkan siapa pelaku pembunuhan ibu dan anak Subang yang sebenarnya.

Pemerhati kasus pembunuhan ibu dan anak Subang, Wahyu Seno kembali membahas terkait perkembangan kasus tersebut.

"Dan rumor orang terdekat almarhumah yang terkait dalam kasus ini, seperti yang terlihat ada keluarga kedua almarhumah yang terlibat," kata Wahyu Seno sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Wahyu sEno.

 Baca Juga: Pasca Kalah dari Kroasia, Brasil Berencana Mengubah Jersey sebagai Penghormatan pada Pele

Hal tersebut menjadi rumor karena pihak keluarga saling menuding dan tak memberikan petunjuk apapun.

"Bahkan sampai saat ini keluarga kedua almarhumah masih menjadi saksi terperiksa, dan selama ini keluarga kedua almarhumah tidak memberikan petunjuk apapun yang bisa membantu pihak kepolisian Subang Jawa Barat untuk mencari si pelaku," kata Wahyu Seno.

"Malah mereka semua saling menyudutkan dan juga saling membela diri," tambahnya.

Sebagai informasi, Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ditemukan tewas pada bagasi sebuah mobil Toyota Alphard pada garasi rumah mereka di Ciseuti, Jalancagak, Subang, pada 18 Agustus 2021.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler