Kasus Subang, Dua Tahun Lebih Terbongkar, Setelah Kejadian Pembunuhan Yosef Suruh Danu Datangi TKP

29 Agustus 2023, 09:50 WIB
Kasus Subang, Dua Tahun Lebih Terbongkar, Setelah Kejadian Pembunuhan Yosef Suruh Danu Datangi TKP /

LINGKAR KEDIRI - Kasus pembunuhan yang merenggut nyawa ibu dan anak Subang Jawa Barat hingga kini dua tahun masih dalam proses penyidikan.

Telah dilakukan pemeriksaan pada 55 titik cctv hasilnya nihil, tidak ada satupun cctv yang menunjukkan kedatangan pelaku ke rumah tempat kejadian perkara (TKP).

Lebih dari 100 saksi telah diperiksa oleh pihak kepolisian, namun belum ada satupun saksi yang naik statusnya sebagai tersangka.

Di awal kasus pembunuhan pihak kepolisian Subang Jawa Barat mengungkap jika tidak adanya pintu rumah yang rusak, sehingga diduga pelaku orang terdekat.

Baca Juga: Kasus Subang, Lebih 2 Tahun Terbongkar, Yosef Mengejar-ngejar Yoris Setelah Kejadian Pembunuhan

Serta ada noda darah pada jaket salah satu saksi dan juga orang terdekat korban, hal tersebut menambah kejanggalan-kejanggalan dalam kasus pembunuhan Subang.

Anjas pemerhati kasus pembunuhan ibu dan anak Subang, kembali membahas terkait perkembangan kasus tersebut dengan memutar kembali wawancara ibu Lilis kakak almarhumah ibu Tuti.

Ibu Lilis yang terang-terangan menyatakan bahwa setelah terjadinya pembunuhan Danu diminta ke rumah tempat kejadian perkara oleh Yosef.

"Kalau menuduh sih enggak, cuma kalau masalah itu Danu sebelum ada polisi disuruh Yosef masuk ke rumah itu," kata Lilis kakak korban sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Anjas Asmara pada 29 Agustus 2023.

"Jadi Danu disuruh masuk sebelum ada polisi, ya itu hari Rabu pagi, kan hari Rabu pembunuhan itu," kata Lilis.

Baca Juga: Video Fuji Utami Marah-marah Viral, Klarifikasi Info Pindah Lapak ke Shopee Live karena Banyak Diskon!

Ibu Lilis juga menyatakan bahwa Danu ditelepon oleh Yosef disuruh kesana, disuruh masuk ke rumah.

Selain itu, berdasarkan pernyataan ibu Lilis jika pada saat Danu masuk ke dalam rumah TKP sudah berantakan.

Bahkan Danu disuruh mendatangi TKP karena perintah Yosef yang menyatakan bahwa pada saat itu Ibu Tuti dan Amel diculik.

Sebagai informasi, Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ditemukan tewas pada bagasi sebuah mobil Toyota Alphard pada garasi rumah mereka di Ciseuti, Jalancagak, Subang, pada 18 Agustus 2021.***

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler