Presiden Amerika Joe Biden Restui Indonesia Borong 36 Unit Pesawat Tempur F-15, Rencana AS Mulai Terkuak

- 13 April 2022, 08:45 WIB
F-15 Eagle
F-15 Eagle /af.mil

LINGKAR KEDIRI – Indonesia saat ini menjadi salah satu negara di kawasan Asia Tenggara yang banyak disorot oleh media luar negeri.

Salah satu yang menjadi sorotan dari Indonesia adalah, keberhasilan RI dalam membeli berbagai jenis alutsista caggih dari sejumlah negara.

Seperti diketahui bahwa Indonesia saat ini tengah melakukan kontrak kerja sama dengan sejumlah negara untuk membeli alusista.

Baca Juga: Tiktok Raup Keuntungan hingga Ratusan Trilliun dengan Penggunan Mayoritas Anak Muda

Kontrak tersebut diantaranya kerja sama dengan Prancis dalam pembelian jet tempur Rafale, kerja sama dengan Korea Selatan dalam pembuatan KF-21 Boramae dan masih ada kontrak kerja sama lainnya.

Indonesia nampak gemar berbelanja alutsista ini juga turut diperhatikan oleh Amerika Serikat (AS).

Bahkan pihak AS juga telah memberikan restu kepada Indonesia untuk memiliki jet tempur F-15 buatan Amerika Serikat.

Dilansir dari AP News, Presiden Amerika Serikat Joe Biden telah menyetujui penjualan 36 unit jet tempur F-15 kepada Indonesia.

Dalam penjualan F-15 ini, Amerika Serikat memberikan harga sebesar 13,9 miliar dolar atau setara dengan Rp199 triliun rupiah.

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x