Penyebab Berat Janin Tidak Sesuai Dengan Usia Kehamilan, Segera Ketahui Sebelum Terlambat

26 September 2021, 08:36 WIB
ilustrasi ibu hamil / Filipp Romanovski/ unsplash

LINGKAR KEDIRI - Ukuran pada janin menjadi salah satu tanda jika janin berkembang sangat baik didalam kandungan.

Pada umumnya berat janin akan terus meningkat seiringnya pertambahan usia pada masa kehamilan.

Berat janin yang tidak sesuai dengan usia kehamilan maka bisa beresiko buruk pada ibu dan janin didalam kandungan.

Baca Juga: 10 Tips Mudah Merawat dan Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan, Wajib dipraktekan Bagi Wanita

Maka dari itu ibu hamil perlu mengetahui penyebab berat janin tidak sesuai dengan usia kehamilan yang telah dilansir Lingkar Kediri dari youtube channel Dunia Bunda pada 3 September 2021.

1. Tidak mendapat gizi yang cukup
Pada masa kehamilan apabila ibu hamil mengalami kekurangan gizi maka bisa membuat janin memiliki berat yang tidak sesuai dengan usia kehamilan.

Untuk itu ibu hamil perlu memperhatikan asupan gizi yang diperlukan pada masa kehamilan, karena janin pada masa dikandungan sangat membutuhkan asupan nutrisi tersebut dalam perkembangannya.

2. Gaya Hidup
Salah satu penyebab janin memiliki berat tidak ideal adalah gaya hidup ibu hamil yang kurang baik.

Seperti merokok, mengkonsumsi minuman beralkohol, sering makan tidak tepat waktu, dan mengkonsumsi obat-obatan yang sembarangan.

Hal tersebut dapat mempengaruhi pertumbuhan janin yang tidak sesuai usia kehamilan.

3. Gangguan Pada Plasenta
Plasenta adalah bagian yang berperan penting dalam pertumbuhan janin didalam kandungan.

Baca Juga: Hati-hati, 11 Bahaya dari Anemia Bagi Kesehatan Tubuh yang Sering diabaikan Oleh Penderitanya

Karena plasenta memiliki tugas menyalurkan oksigen dan nutrisi dari aliran darah ke janin.

Sehingga apabila plasenta memiliki masalah maka bisa berdampak buruk pada janin terutama pada perkembangannya.

4. Mengalami Anemia
Anemia merupakan kondisi kurangnya darah merah, dan hal ini sangat sering dialami oleh ibu hamil.

Sehingga jika tidak di tangani dengan baik bisa menghambat asupan oksigen dan nutrisi pada janin.

Maka dari itu janin tidak bisa tumbuh secara optimal, dan memiliki berat tidak ideal.

Untuk itu ibu hamil harus banyak mengkonsumsi makanan yang mengadung zat besi dari sejumlah makanan dan suplemen yang telah diberikan oleh dokter.

5. Infeksi
Infeksi yang terjadi pada masa kehamilan bisa mempengaruhi pertumbuhan janin.
Infeksi bakteri ini biasanya berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi ibu hamil ataupun pada saat kontak dengan lingkungan sekitar.

Baca Juga: Waspada, Jangan Mandi Pada 3 Waktu ini Jika Tidak Ingin kefatalan Menghampiri Tubuhmu

Untuk itu pada masa kehamilan ibu hamil sangat disarankan untuk menjaga kebersihan diri dan makanan yang dikonsumsi.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler