Waspada Golongan Darah Selain O Berisiko Tinggi Tertular Virus Corona, Begini Penjelasanya

- 4 Juli 2021, 06:53 WIB
   Ilustraasi golongan darah
Ilustraasi golongan darah /Preepik/

LINGKAR KEDIRI - Baru-baru ini para peneliti mencatatkan bahwa orang yang memiliki golongan darah selain O berisiko besar terjangkit dan tertular virus corona tipe baru.

Studi yang baru di kembangkan tersebut menunjukkan bahwa Golongan Darah O jauh lebih kebal terhadap virus corona di banding pemilik golongan darah lain.

Para peneliti juga mengemukakan bahwa dengan memiliki golongan darah O merupakan suatu keberuntungan, karena golongan darah O cenderung tidak mengembangkan penyakit serius jika mereka terjangkit suatu virus.

Baca Juga: Stevi Item Unggah Foto Iko Uwais Terpapar Covid-19, Jerinx: Gangster dan Psikopat Paling Kejam Saya Lawan!

Hasil dari penelitian tersebut hampir mirip dengan penelitian yang diterbitkan pada bulan Juni 2021 lalu.

Dimana banyak para peneliti yang memberikan kesimpulan bahwa memiliki golongan darah A berisiko 45 persen lebih tinggi tertular virua corona tipe baru.

Hasil itu di kemukakan oleh para ilmwan setelah melihar golongan darah dari 2.173 orang yang telah terdiagnosa terjangkit virus covid 19.

Hal tersebut kemudian di buat perbandingan dengan golongn darah dari populasi umum di wilayah tersebut

Para Ilmuwan menemukan bahwa pada populasi normal presentase di wilayah tersebut berjumlah tipe A sebanyak 31 persen, tipe B 24 persen, tipe AB 9 persen, dan tipe O 34 persen.

Jumlah dari mereka yang terjangkit virus sejumlah tipe A sebanyak 38 persen, tipe B sebanyak 26 persen, tipe AB sebanyak 10 persen, dan tipe O sebanyak 25 persen.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Lingkar Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah