Hanya Dengan Satu Bahan Ini, Jerawat Hingga Bintik Hitam Kabur, Simak Caranya

- 8 Oktober 2021, 18:55 WIB
Bahan yang dapat memudarkan bintik hitam pada wajah.
Bahan yang dapat memudarkan bintik hitam pada wajah. /Pexels/

LINGKAR KEDIRI – Bagi pria atau wanita, jerawat pasti ada di setiap wajah dan terlihat menganggu penampilan.

Berbagai kosmetik anti jerawat juga bermunculan dan dipakai, mulai dari yang termurah hingga mahal.

Tahukah kamu, bahwa ada bahan alami yang ternyata bisa digunakan untuk mengobati jerawat di wajah, dilansir Lingkar Kediri dari Instagram @catatan.sidokter berikut caranya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Besok 9 Oktober 2021, Gemini Waktunya Latihan Bela Diri, Leo Ubah Pola Dietmu

1. Gunakan garam campur air tawar

Yang pertama cukup mudah, yakni menyediakan setengah sendok garam dapur dan satu sendok air tawar.

Kemudian, aduk hingga tercampur merata. Caranya anda cukup mengoleskan campuran garam dengan air tawar tersebut secara merata lalu tunggu sampai beberapa menit dan bilas dengan air dingin hingga bersih.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Besok 9 Oktober 2021, Libra Makan Hasil Olahan Sendiri, Scorpio Waspada Jajanan Luar

2. Gunakan garam campur gula

Mencampur garam dengan gula. Caranya cukup siapkan setengah sendok makan garam dan gula, lalu campur keduanya dan letakkan di atas piring.

Setelah itu gosok-gosokkan ke kulit wajah hingga merata dan tunggu sampai 10-15 menit. Ketika selesai langsung bersihkan wajah dengan kapas basah.

Baca Juga: Sinopsis Film Mr. Right, Kisah Romansa Penuh Aksi Komedi Seorang Pembunuh Bayaran

3. Gunakan garam campur madu

Cara sekanjutnya, selain bisa menghilangkan jerawat, ternyata juga menghilangkan bintik hitam dan flek hitam sekaligus memutihkan dan melembabkan kulit wajah.

Campurkan satu sendok makan madu dengan setengah sendok makan garam. Lalu gosokan pada bagian kulit wajah secara merata. Kemudian diamkan selama 10-15 menit dan bersihkan dengan air dingin atau air es.

Baca Juga: Sinopsis Film Under Siege, Aksi Menantang Mantan Anggota Navy Seal Terseret dalam Drama Pembajakan Kapal Laut

4. Gunakan Garam Campur Lemon

Cara yang terakhir ini juga mudah, yaitu siapkan setengah sendok makan garam dengan satu sendok air perasan lemon.

Kemudian oleskan secara merata dan gosok perlahan pada bagian kulit wajah, namun jangan terlalu kuat, agar tidak menimbulkan luka. Terakhir bersihkan dengan air hangat dan ulangi lagi dengan air dingin agar menutup pori-pori kulit yang terbuka.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Instagram @catatan.sidokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah