Cara Menghilangkan Jerawat hingga Membuat Kulit Wajah Cantik Berseri, Rahasianya Disini

- 13 Januari 2023, 10:42 WIB
Cara menghnagkan jerawat bak perawatan mahal
Cara menghnagkan jerawat bak perawatan mahal /

LINGKAR KEDIRI - Jerawat bisa membuat seseorang kurang percaya diri, oleh sebab itu banyak cara yang dilakukan pejuang jerawat untuk menyembuhkannya.

Skincare merupakan rangkaian perawatan khusus yang bisa merawat berbagai keluhan pada kulit wajah salah satunya jerawat.

Tapi untuk remaja anak sekolah yang uang jajan pas-pasan skincare terlalu mahal untuk dibeli.

Baca Juga: Cara Gampang Mengenali Wanita yang Sudah Tak Perawan, Bisa Dilihat dari Bentuk Tubuhnya

Ada alternative lain yang bisa dilakukan untuk melakukan perawatan kulit wajah, salah satunya bahan alami.

Saat ini banyak penelitian yang meneliti bahan bahan alami sebagai obat atau alternative perawatan yang murah dan aman.

Berikut jenis bahan alami yang bisa digunakan sebagai skincare alami yang bisa membantu meredakan jerawat atau menghilangkan bekasnya.

 Baca Juga: Mana yang Lebih Sehat Dikonsumsi Ketika Berbuka Puasa, Teh Manis atau Air Kelapa? Simak Ulasan Selengkapnya

1. Mentimun

Kulit berminyak dan sel kulit mati yang menumpuk dapat menyumbat pori-pori dan memicu timbulnya jerawat.

Kandungan astringen ringan dalam mentimun bisa membantu membersihkan kulit dan mengencangkan pori-pori.

Kandungan ini juga bisa membantu meringankan peradangan pada jerawat secara efektif.

Menggunakan masker mentimun secara rutin tentu dapat mempercepat penyembuhan jerawat.

Cara membuatnya dengan membuat masker mentimun dan aplikasikan kewajah sekitar 15 menit dan bilas hingga bersih. 

Baca Juga: Kasus Subang, Terungkap Alasan Danu dalam BAP Berubah-ubah, Ahmad Taufan: Kadang-kadang Dia...

2. Lidah buaya

Lidah buaya memiliki banyak kandungan zat aktif, seperti aloin, flavonoid, fenilpiron, fenilpropanoid, kumarin, pitosterol, analog naftalena, lipid, dan vitamin.

Semua kandungan ini diketahui memiliki efek antiradang, antibakteri, dan antioksidan.

Sifat antibakteri pada gel lidah buaya mampu mengontrol dan mengurangi bakteri penyebab jerawat. 

Cara membuatnya: Aplikasikan gel lidah buaya pada wajah diamkan 15 menit lalu bilas hingga bersih.

Baca Juga: Hidup Sehat dan Anti Mengalami Stres, Cukup Konsumsi Jenis Coklat Ini, Mood Terjaga Baik 

3. Tomat

Tomat mengandung likopen dan antioksidan yang baik untuk kulit.

Dua senyawa ini  merupakan zat yang baik untuk mempertahankan kesehatan kulit.

Tomat juga dipercaya mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari dan juga mengatasi jerawat

Cara membutnya: haluskan tomat lalu aplikasikan pada wajah tunggu 5-10 menit lalu bilas dengan air hangat hingga bersih.***

 

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah