Aplikasi MyPertamina Pertalite Ternyata Tak Berlaku di Seluruh Penggunaan, Ini Penjelasan dan Ketentuannya

30 Juni 2022, 10:30 WIB
Mulai 1 Juli 2022, Isi Bensin di 11 Kota Ini Wajib Pakai Aplikasi MyPertamina /mediacenter.riau.go.id/

LINGKAR KEDIRI - Pengguna BBM jenis pertalite saat ini harus terdaftar di aplikasi MyPertamina terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian.

Penggunaan aplikasi MyPertamina untuk membeli pertalite dan solar ini akan dimulai pada 1 Juli 2022.

Namun, ketentuan untuk menggunakan aplikasi MyPertamina untuk pertalite dan solar ini tidak berlaku untuk semua pengguna.

Baca Juga: Membantu Rusia Menginvasi Kyiv? 20 Rudal dari Belarusia Dikabarkan Mengenai Perbatasan Wilayah Ukraina

Namun, hanya untuk beberapa wilayah saja.

Daftar wilayah untuk uji coba awal akan dilakukan di beberapa kota/kabupaten yang tersebar di 5 Provinsi antara lain Sumatera Barat, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Jawa Barat, dan DIY.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Alfian Nasution mengatakan jika masyarakat tidak perlu khawatir apabila tidak memiliki aplikasi MyPertamina.

Sebab, pendaftaran bisa dilakukan di website MyPertamina subsiditepat MyPertamina.

“Kami menyiapkan website MyPertamina yakni https://subsiditepat.mypertamina.id/ yang dibuka pada 1 Juli 2022," ungkap Alfian.

Baca Juga: Membantu Rusia Menginvasi Kyiv? 20 Rudal dari Belarusia Dikabarkan Mengenai Perbatasan Wilayah Ukraina

Alfian menambahkan, bagi masyarakat yang merasa berhak menggunakan Pertalite dan Solar, dapat mendaftarkan datanya melalui website dan tak perlu install aplikasi MyPertamina.

"Setelah mendaftar, masyarakat kemudian menunggu apakah kendaraan dan identitasnya terkonfirmasi sebagai pengguna yang terdaftar. Sistem MyPertamina ini akan membantu kami dalam mencocokan data pengguna,” kata Alfian menjelaskan.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler