Terkait Kerumunan Rizieq Shihab, Ridwan Kamil: Mengapa Kepala Daerah terus yang Dimintai Keterangan?

- 17 Desember 2020, 09:17 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil /Ridwan Kamil /twitter.com/ridwankamil

LINGKAR KEDIRI- Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyampaikan keluh kesahnya saat menanggapi pernyataan Mahfud MD. Dirinya mempertanyakan mengapa kepala daerah yang selali dimintai keterangan Polisi mengenai kerumunan di acara Rizieq Shihab khusunya di Megamendung.

"Mengapa kepala daerah terus yang harus dimintai bertanggung jawab?," ungkap Ridwan Kamil di akun twitter resmi miliknya @ridwankamil.

Menurutnya yang harus bertanggungjawab atas kasus kerumunan tersebut merupakan tanggungjawab bersama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah.

"Pusat daerah harus sama-sama memikul tanggung jawab. Mengapa kerumunan di Bandara yg sangat masif & merugikan kesehatan/ekonomi, tidak ada pemeriksaan sprt halnya kami berkali-kali," cuit Ridwan Kamil.

Baca Juga: Soal Tudingan Ridwan Kamil, Mahfud MD Siap Bertanggung Jawab Atas Kerumunan Masa Habib Rizieq

Baca Juga: Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Polda Jabar Terkait Kasus Kerumunan di Megamendung

Pernyataan ini diketahui menanggapi pernyataan Mahfud MD yang juga menjawab pernyataan Ridwan Kamil sebelumnya usai melakukan pemeriksaan di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Barat, Rabu.

Mahfud MD pada saat itu mengakui bahwa dirinya memang bertanggungjawab atas kerumunan itu sebab  dirinya telah mengizinkan, namun ia menggaris bawahi terkait pernyataannya terkait ketertiban yang harus dilakukan.

"Saya bertanggungjawab. Saya yang umumkan HRS diizinkan pulang ke Indonesia karena dia punya hak hukum untuk pulang. Saya juga yang mengumumkan HRS boleh dijemput asal tertib dan tak melanggar protokol kesehatan. Saya juga yang minta HRS diantar sampai ke Petamburan." cuit Mahfud MD di akun resminya @mohmahfudmd.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Twitter @mohmahfudmd ANTARA Twitter @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x