Polda Metro Jaya Sediakan Rapid Test Antigen Gratis di Operasi Lilin Jaya 2020

- 23 Desember 2020, 12:50 WIB
Polda Metro Jaya berikan layanan rapid test antigen gratis di operasi lilin jaya plus 2020
Polda Metro Jaya berikan layanan rapid test antigen gratis di operasi lilin jaya plus 2020 /Polda Metro Jaya/twitter/tmcpoldametro

LINGKAR KEDIRI- Polda Metro Jaya yang didukung oleh Kodam Jaya akan memberikan fasilitas layanan rapid tes Antigen (swab) gratis pada operasi lilin Jaya 2020.

Pemeriksaan gratis ini diketahui akan dimulai pada Rabu, 23 Desember 2020 di Stasiun Senen dan di Rest Area Km 19 tol Jakarta-Cikampek. 

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menyediakan rapid test antibodi dan rapid test antigen gratis di 30 pos pengamanan sebagai bagian dari Operasi Lilin Jaya Plus 2020.

Baca Juga: Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Polda Jabar Terkait Kasus Kerumunan di Megamendung

Baca Juga: Inilah 3 Perbedaan Rapid Test Antibodi, Rapid Test Antigen, dan PCR Swab, Anda Wajib Tau!

"Dikatakan plus di sini kita siapkan juga pos pelayanan rapid antibodi dan swab antigen gratis. Termasuk drive-thru di situ," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus dikutip dari Antara. 

Dari hasil pemeriksaan rapid test ini nantinya dokumen akan diberikan kepada masyarakat yang mengikuti pemeriksaan serta dapat digunakan sebagai dokumen untuk perjalanan.

"Biddokkes Polda Metro Jaya mengeluarkan surat bebas (COVID-19), ini bentuk pelayanan yang kita lakukan, bahwa ini adalah pos layanan Lilin Jaya Plus," kata dia.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Polda Metro Jaya ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x