Walau Miliki Riwayat Jantung dan Masuk Kelompok Lansia, Ma’ruf Amin Tegaskan Siap Disuntik Vaksin

- 7 Februari 2021, 20:06 WIB
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin mengaku bahwa dirinya siap untuk disuntik vaksin Covid-19 walaupun memiliki riwayat pengobatan jantung dan termasuk dalam kelompok lansia.
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin mengaku bahwa dirinya siap untuk disuntik vaksin Covid-19 walaupun memiliki riwayat pengobatan jantung dan termasuk dalam kelompok lansia. /ANTARA

LINGKAR KEDIRI – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengaku bahwa dirinya siap untuk disuntik vaksin Covid-19 walaupun memiliki riwayat pengobatan jantung dan termasuk dalam kelompok lansia.

Namun, untuk dapat disuntik vaksin Covid-19 buatan Sinovac, Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin harus menunggu rekomendasi dari Tim Dokter Kepresidenan.

Lebih lanjut, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengizinkan penggunaannya untuk kelompok lansia (lanjut usia).

Baca Juga: Tidak Dimiliki Orang Lain, Inilah Kebiasaan Luar Biasa Para Penderita Depresi Tersembunyi

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Juru Bicara Wapres Ma’ruf Amin, Masduki Baidlowi di Jakarta, Minggu, 07 Februari 2021.

Ia mengatakan Wapres Ma’ruf siap kapan saja untuk disuntik vaksin Covid-19 selama mendapatkan rekomendasi dari Tim Dokter Kepresidenan.

"Wapres itu siap (divaksin) kapan saja, tetapi itu nanti akan ditentukan dari tim kesehatan dan Tim Dokter Kepresidenan. Kalau dinyatakan siap oleh Tim Dokter, maka Wapres akan siap, kalau (disarankan) nggak, ya nggak (divaksin)," kata Masduki, dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Punya Masalah Varises? Gunakan Satu Bahan Ini Untuk Singkirkan Varises Selamanya

Masduki menambahkan Tim Dokter Kepresidenan juga telah bekerja untuk mencari jenis vaksin Covid-19 yang sesuai dengan kondisi kesehatan Wapres Ma’ruf Amin.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x