Fakta Tersembunyi Dibalik Proses Meraih Kemerdekaan Indonesia, Simak Penjelasannya

- 15 September 2021, 17:25 WIB
Ilustrasi bendera Indonesia
Ilustrasi bendera Indonesia /UNSPLASH/IvanBE pratama

LINGKAR KEDIRI - Kemerdekaan Indonesia merupakan sebuah moment sakral yang ditunggu-tunggu oleh bangsa Indonesia.

Namun tidak sedikit yang belum mengetahui beberapa fakta sejarah yang tersembunyi dibalik kemerdekaan Indonesia.

Dilansir dari Lingkar Kediri dari Ringtimes Bayuwangi pada Rabu, 15 September 2021. Berikut fakta-fakta unik dibalik peringatan hari kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: Cerita Misterius Dibalik Sosok Bung Karno, Tidak Hanya Tegas dan Berwibawa

  1. Kemerdekaan Indonesia Tidak Akan Berlangsung Tanpa Kehadiran Wikana

Upacara kemerdekaan Indonesia tidak akan berlangsung jika Wikana tidak hadir.

Wikana adalah seorang tokoh dari golongan muda yang bekerja sebagai juru bicara, dan wikana merupakan orang yang mempelopori golongan muda untuk menculik para tokoh kemerdekaan ke Rengasdengklok.

Untuk itu, Wikana merupakan salah seorang yang paling berjasa terhadap kemerdekaan Indonesia, dan jika tanpa kehadiran Wikana, bisa saja pembacaan naskah proklamasi hari itu akan diundur.

Baca Juga: 10 Hewan Purba yang Masih Hidup hingga Sekarang, Nomor 7 Ada Banyak di Indonesia

  1. Saat Pembacaan Naskah Proklamasi, Ir. Soekarno Sedang Dalam Keadaan Sakit

Bapak Proklamator, Ir. Soekarno ternyata sedang dalam keadaan kurang sehat ketika membaca teks proklamasi.

2 jam sebelum pembacaan naskah proklamasi dimulai, Ir. Seokarno menderita penyakit malaria.

Pada pukul 08.00 WIB tepat di hari pembacaan teks proklamasi, Ir. Soekarno mengalami demam dan didiagnosa bahwa beliau mengalami gejala malaria tertian.

Kemudian, beliau disuntik dan beristirahat. Pada jam 09.00 WIB, Ir. Soekarno terbangun dan memimpin upacara proklamasi pada pukul 10.00 WIB.

Namun dengan semangat juang yang telah beliau miliki, Ir. Soekarno mampu membacakan naskah proklamasi dengan sangat lantang.

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Suku Jawa, dari Bahasa hingga Weton

  1. Bendera Merah Putih yang Dikibarkan Ternyata Bukanlah Kain Baru

Tidak hanya itu, fakta tersembunyi lainnya terletak pada kain bendera merah putih yang digunakan pada saat upacara peringatan kemerdekaan Indonesia ternyata merupakan kain sprei dan kain penjual soto.

Istri Soekarno yang bernama Fatmawati merupakan sosok yang menjahit bendera merah putih untuk upacara perayaan hari kemerdekaan Indonesia.

Namun, ternyata bendera yang dibuat terlalu kecil jika harus dinaikkan di tiang bendera, yaitu hanya sekitar 50 cm.

Kemudian, ibu Fatmawati mengambil kain sprei yang berwarna putih yang kebetulan ada di dalam lemarinya, dan ibu Fatmawati meminta tolong kepada seorang pemuda Indonesia yang bernama Lukas Kastaryo untuk mencari kain merah.

Akhirnya, kain tersebut dibeli dari penjual soto. Dan kemudian, ibu Fatmawati bergegas untuk menjahit bendera merah putih dengan ukuran yang lebih besar untuk dikibarkan saat hari proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di ringtimesbanyuwangi.pikiran-rakyat.com dalam artikel “3 Fakta Tersembunyi Dibalik Peringatan Kemerdekaan Indonesia”.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah