Khofifah Siap jadi Penerima Vaksin COVID-19 Pertama di Jawa Timur

- 26 Desember 2020, 19:52 WIB
Tangkapan layar Khofifah Indar Parawansa
Tangkapan layar Khofifah Indar Parawansa /Pemprov Jatim

LINGKAR KEDIRI- Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyatakan bahwa dirinya siap menjadi orang pertama di Jawa Timur yang menerima vaksin COVID-19.

Khofifah mengatakan hal ini seirama dengan Presiden Joko Widodo yang juga siap menjadi penerima vaksin pertama untuk meyakinkan masyarakat. 

"Saya siap menjadi orang pertama divaksin di Jatim," ujarnya di sela dialog bertema "Jatim Bangkit dari COVID-19" di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Sabtu dikutip dari Antara.

Baca Juga: Renovasi Stadion Gelora Bung Tomo Tetap Berjalan Meski Piala Dunia U-20 Dibatalkan

Baca Juga: UPDATE Covid-19 Hari Ini Sabtu 26 Desember 2020, Indonesia Catat 6.740 Kasus Baru 

Khofifah mengatakan bahwa Jatim mendapat jatah vaksin sebanyak 317.000 dan pemprov telah mempersiapkan dengan matang. 

"Di Jatim, kami sudah sangat siap. Kami selesai menyiapkan vaksinator tujuh angkatan," tegasnya.

Menurut Khofifah, Pemprov Jatim telah menyiapkan sebanyak 2.404 vaksinator yang di setiap kabupaten/kota.

Khofifah juga mengatakan bahwa saat ini di Jatim sudah memiliki 1.860 unit cold storage atau semacam cold chain untuk tempat vaksin mengingat vaksin harus disimpan dalam suhu antara -2C sampai -8C.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x