1.000 Ojol Siap Turun Jalan : Mohon Maaf Para Pengguna Jalan di Kota Surabaya

- 14 September 2020, 20:32 WIB
Ilustrasi Ojol/ kalbar.antaranews.com/Ardiansyah
Ilustrasi Ojol/ kalbar.antaranews.com/Ardiansyah /

LINGKAR KEDIRI. 1000 ojol dipastikan akan turun jalan besok, Selasa 15 September 2020. 1000 ojol ini merupakan gabungan dari Front Driver Online Tolak Aplikator Nakal (Frontal).

Dikutip dari pikiran-rakyat.com pada jurnalpresisi.pikiran-rakyat.com, Humas Driver Perhimpunan Driver Online Indonesia (PDOI) Jawa Timur Daniel Lukas Rorong menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pengguna jalan di Surabaya karena kegiatan tersebut nantinya berpotensi menimbulkan kemacetan.

Aksi demo yang sudah kedua kalinya ini akan dimulai sejak pukul 07.00 WIB dari sisi Barat Mall City of Tomorrow (CITO) dengan rute sebagai berikut.

Baca Juga: [Info Loker] Terbaru, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia Buka Kesempatan Kerja

Jalan Ahmad Yani - Wonokromo - Raya Darmo - Urip Sumoharjo - Basuki Rachmad - Embong Malang - Blauran - Bubutan - Indrapura - Rajawali - Veteran - Pahlawan - Gemblongan - Tunjungan - Gubernnur Suryo - Panglima Sudirman - Polisi Istimewa - Dinoyo - Ngagel - Raya Gubeng - Pemuda - Simpang Dukuh - Gubernur Suryo.

Demo yang diikuti oleh 1000 ojol dari Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Malang dan beberapa Kabupaten/Kota lainnya ini memiliki beberapa tujuan untuk didatangi yakni :

Dishub Jawa Timur, Diskominfo Jawa Timur, Polda Jawa Timur, KPPU Jawa Timur, DPRD Jawa Timur, Kantor Gubernur Jawa Timur di Jalan Pahlawan, Kantor Gojek di Jalan Ngagel, Kantor Grab di Jalan Pemuda di depan WTC dan tujuan terakhir yakni Grahadi.

Baca Juga: Solusi Jika Kartu Prakerja Terkendala saat Pencairan

Nantinya aksi dalam rangka menyuarakan aspirasi menuntut kesejahteraan ini akan berlangsung dibeberapa Kota di Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Mega Ayu Maulidina

Sumber: Jurnal Presisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah