Cek Fakta: Ormas Islam dan Mahasiswa Bersatu Kepung Istana Akan Gulingkan Jokowi, Begini Faktanya

- 24 September 2021, 21:00 WIB
Alansi BEM SI ancam bakal demo ke Jokowi jika tuntutan ini tak dipenuhi.
Alansi BEM SI ancam bakal demo ke Jokowi jika tuntutan ini tak dipenuhi. /dok. Mahasiswa Fidkom UIN Jakarta/Instagram @jokowi

LINGKAR KEDIRI – Beredar kabar informasi yang mengklaim bahwa Ormas Islam dan Mahasiwa tengah bersatu untuk kepung Istana Presiden.
Klaim tersebut menyebutkan bahwa Ormas Islam dan mahasiswa kepung istana Presiden untuk turunkan Presiden Jokowi.
Kabar informasi tersebut viral setelah diunggah oleh kanal YouTube Teropong Politik pada Jumat, 24 September 2021.
Vidio tersebut viral lantaran berjudul “KABAR TERBARU HARI INI ~ AKSI SERENTAK TURUNKAN JOKOWI AKHIRNYA TERJADI !!!”.

Baca Juga: Cek Fakta: Presiden Jokowi Dikabarkan Kerahkan Ribuan Pasukan untuk Gempur China, Simak Faktanya
Dalam thumbnail vidio terlihat potret mahasiswa dan ormas Islam tengah berdemo dan terlihat juga Presiden Jokowi tengah duduk seolah-olah meratapi nasibnya yang sedang di demo.
Bahkan dalam thumbnail vidio tersebut terdapat narasi sebagai berikut:
“AKSI SERENTAK TURUNKAN JOKOWI !!!
MAHASISWA DAN ORMAS ISLAM
BERSATU KEPUNG ISTANA JOKOWI”. Tulis narasi thumbnail tersebut.

Baca Juga: Ternyata Penghafal Qur’an Bisa Menjadi Orang Pertama Masuk Neraka, Kok Bisa? Simak Begini Ulasannya
Lantas benarkah klaim tersebut benar?.
Setelah ditelusuri, klaim yang menyebutkan bahwa Ormas Islam dan Mahasiswa bersatu kepung Istana akan gulingkan Jokowi tersebut tidak benar.
Faktanya, tidak ada informasi resmi dan valid mengenai klaim tersebut.

Baca Juga: Cek Fakta: Vaksin Sinovac dan AstraZeneca Dikabarkan Mengandung DNA Babi, Benarkah? Simak Begini Faktanya
Dalam vidio tersebut tidak ada satupun yang membahas sesuai apa yang diklaim pada judul vidio tersebut.
Vidio tersebut hanya membahas tentang aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) dan Gerakan Selamatkan KPK (Gasak).
Dari penelusuran diatas dapat disimpulkan bahwa klaim yang menyebutkan bahwa Ormas Islam dan Mahasiswa bersatu kepung Istana akan gulingkan Jokowi tersebut tidak benar alias hoaks.

Baca Juga: Puan Maharani Ingatkan Pemerintah Lonjakan Covid-19 di Akhir Tahun 2021 : Waspada Gelombang ke Tiga  
Artikel ini sudah pernah tayang di kabarbesuki.pikiran-rakyat.com dengan judul “[HOAX] Video Mahasiswa dan Ormas Islam Bersatu Kepung Istana Jokowi Hari Ini”.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Kabar Besuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x