Tak Bisa Dimiliki Indonesia, Pesawat J-20 China Dapatkan Mesin Baru, Media AS Sebut Belum Bisa Tandingi F-35

- 5 April 2022, 08:45 WIB
Indonesia inginkan jet tempur siluman J-20 China
Indonesia inginkan jet tempur siluman J-20 China /Military Watch Magazine

LINGKAR KEDIRI – J-20 Mighty Dragon merupakan jet tempur buatan China yang paling diandalkan dan dibanggakan oleh Beijing.

Walau demikian, J-20 ini tidak ditawarkan kepada Indonesia, tetapi China hanya menawarkan J-10 juga J-Series kecuali J-20 ini.

Bahkan baru-baru ini jet tempur J-20 China dikabarkan menerima mesin baru.

Baca Juga: Segera Ketahui, 8 Masalah pada Kulit Pertanda Gula Darah Tinggi, Nomor 2 Paling Sering Diabaikan Begitu Saja

Yang mana mesin baru dari J-20 ini nantinya akan membantu dengan kemampuan dogfighting, ini sebagai mana disampaikan oleh Angkatan Udara China.

Dengan J-20 yang menggunakan mesin turbofan ganda WS-15 seharunya meningkatkan kinerja dari J-20 dalam potensi pertarungan dengan F-35 AS atau F-22 AS.

Mengenai J-20 yang dengan mesin WS-15, Zhou Chenming, seorang analis dari think tank militer Yuan Wang di Beijing, mengatakan bahwa mesin XA100 Amerika (mesin bersepeda adaprif GE untuk F-35) masih sekitar 10 tahun di depan WS-15 dalam hal teknologi.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 4 April 2022: Al Minta Papa Surya Cari Tahu Hal Ini Sebelum Laporkan Ricky Polisi

“China sejauh ini baru saja menyamai mesin Amerika di beberapa era, tetapi tidak dalam performa keseluruhan. Juga tidak berani untuk menekankan satu bidang karena konfrontasi militer adalah tentang persaingan sistem dan persaingan kemampuan operasional bersama,” kata Zhou.

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x