AS Kirim Sistem Rudal HIMARS ke Kyiv, Rusia Mulai Berekasi: AS Bertekad untuk ‘Bertarung’ dengan Moskow

- 9 Juni 2022, 14:30 WIB
HIMARS, senjata bantuan dari AS yang akan dikirim ke Ukraina
HIMARS, senjata bantuan dari AS yang akan dikirim ke Ukraina /Lockheed Martin

Mengenai pengiriman sistem rudal tersebut, Rusia mengatakan bahwa AS bertekat untuk “bertarung” dengan Moskow.

Dilansir dari Zing News, pada 1 Juni Rusia mengatakan bahwa pengiriman senjata baru ke Ukraina oleh Amerika Serikat, termasuk sistem rudal canggih, meningkatkan risiko menarik Washington ke dalam konflik langsung dengan Moskow.

Menanggapi pertanyaan tentang kemungkinan konfrontasi antara Moskow dan Washington, Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Ryabkov mengatakan bahwa pasokan senjata yang berkelanjutan meningkatkan risiko.

Menurut Sergei Ryabkov, AS bertekad untuk “bertarung (dengan Moskow) sampai yang terakhir dari Ukraina untuk menimbulkan kekalahan strategis di Rusia, seperti yang mereka katakana,” katanya.

Baca Juga: Posisi Paling Mengkhawatirkan Vietnam U-23 di Turnamen Laga Final Asia

“Ini belum pernah terjadi sebelumnya, ini berbahaya,” tambahnya.

Sementara itu, pada hari sebelumnya,Sebelumnya, Washington mengatakan akan memberi Ukraina sistem rudal canggih, termasuk sistem rudal peluncuran ganda HIMARS.

Dari informasi yang beredar, sistem rudal tersebut secara bersamaan dapat meluncurkan beberapa rudal berpemandu presisi.

Bahkan sistem HIMARS yang diberikan Washington ke Ukraina akan memiliki jangkauan sekitar 80 km.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x