14 Tips agar Ibadah Arafah Diterima Allah, Nomor 9 Pahalanya Sama Dengan Haji dan Umroh Bersama Rasul

19 Juli 2021, 12:09 WIB
Tips Ibadah Ditengah Pandemi Covid-19 /pixabay.com/Muhammed Hasan

 

LINGKAR KEDIRI – Puasa Arafah adalah puasa yang dilakukan pada 9 Dzulhijjah, banyak juga keutamaan dan manfaat berpuasa di hari tersebut.

Hari Arafah juga disebut hari agung dan mulia, bahkan Allah SWT menyebut ahli Arafah adalah penduduk langit, hari pembebasan dari api neraka, hari ketaatan, hari mujahadah dengan ibadah, dan waktu yang paling agung untuk berdoa.

Jika pada peristiwa Lailatul Qadar tidak dapat dipastikan kapan waktunya, namun berbeda dengan hari Arafah  yang diketahui secara pasti kapan terjadinya.

Baca Juga: Kabar Baik! Pemutihan Kendaraan Bermotor Kembali Dibuka, Simak Daftar Wilayahnya

Hari Arafah adalah hari istimewa, dengan memaksimalkan ibadah Arafah adalah bentuk harapan mendapat pengampunan dari Allah SWT.

Adapula tips bagi yang menjalankan ibadah Arafah, diantaranya sebagai berikut.

1. Tidur lebih cepat agar bisa maksimal beribadah di hari esok.

2. Bangun sebelum waktu subuh untuk sahur dengan niat puasa Arafah.

Baca Juga: Download Link Twibbon Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha Menarik, Cocok untuk Keluarga dan Orang Spesial

3. Perbanyak Istigfar sebelum subuh sampai Allah menetapkan kita dalam golongan yang bertaubat di waktu sahur.

4. Boleh tidak tidur sama sekali agar tidak ada ibadah yang terlewat sedetikpun.

5. Boleh juga tidur dengan niat supaya ibadah lebih kuat.

Baca Juga: Niat Puasa Arafah Hari Raya Idul Adha yang Bisa Dibaca Pagi Hari, Ini Keutamaan bagi yang Menjalankannya

6. Kemudian bangun lalu berwudhu dan Shalat Sunnah Dhuha minimal 4 rakaat, disertai ibadah lainnya seperti Tasbih, Tahlil, Tahmid, dan Takbir.

7. Perbanyak istigfar dan perbanyak baca “Lailaha illallah wa lahul hamdu wa huwa ‘ala kulli syaiin qodir”.

8. Shalat subuh kemudian berdiam dirilah di mushalla sampai waktu Syuruq sekitar 15 menit.

9. Shalat Syuruq 2 rakaat agar mendapat pahala haji dan umrah bersama Rasul.

10. Shalat Dzuhur kemudian bertakbir, bertasbih dan baca Al-Quran.

Baca Juga: Cara Shalat Idul Adha Lengkap dengan Bacaan Niat dan Bisa Dilakukan Dirumah Sendiri

11. Dengarkan khutbah Arafah dengan segenap jiwa.

12. Shalat Ashar, takbir dan baca dzikir sore.

13. Baca Al-Quran sebelum waktu magrib, lalu berdoa dengan khusyu.

14. Berdoa pada Allah agar matahari tidak terbit kecuali kita tercatat sebagai hamba yang terbebas dari api neraka.

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan taufiq untuk beramal shalih dan segala amal ibadah umat muslim yang menjalankan diterima Allah SWT.***

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler